21+ Warna Cat Ruang Tamu, Dijamin Elegan & Sejuk!
Warna cat ruang tamu yang membuat ruangan jadi lebih elegan. Warna warna ini juga dinilai memberikan nuansa kesejukan yang menenangkan hati.
Ada pepatah bilang, “tamu adalah raja” yang mengartikan bahwa jika ada orang bertamu ke rumah kita, maka kita harus menyambutnya dengan baik.
Tamu kita pasti sering kali diarahkan ke ruang tamu. Ruang ini adalah tempat yang dikhususkan menerima tamu, lengkap dengan meja dan kursi nyaman.
Namun, tidak lengkap rasanya jika anda tidak memakai warna cat ruang tamu yang tepat. Warna dapat memunculkan kesan elegan dan mewah, bahkan bisa dibuat terlihat sejuk sekali.
Bagi anda yang ingin merubah warna cat ruang tamu, inspirasi berikut bisa jadi pilihan tepat.
Table of Contents
Warna Cream
Cream adalah warna perpaduan dari kuning pastel, kuning pucat atau sejenis putih krem.
Menggunakan cream untuk warna cat ruang tamu dapat membuat suasana nyaman dalam level tertinggi. Sebagai warna netral, ini juga bisa dikombinasi dengan warna-warna lain yang senada.
Intip bagaimana warna cream dapat membantu ruang tamu anda bersolek lebih indah
Hijau
Hijau mewakili unsur alam. Warna ini sangat identik dengan dedaunan hijau. Namun tidak selalu seperti itu, ada banyak hijau yang bisa anda pilih.
Hijau sendiri ada banyak ragamnya. Apakah ingin yang segar? Pakai hijau forest. Jika ingin yang sedikit vintage? pertimbangkan hijau sage.
Kami telah membahas khusus untuk warna hijau dalam artikel “11+ Macam Macam Warna Hijau Cat Tembok Terindah Untuk Rumah Anda“
Kombinasi 2 Warna
Kombinasi menghasilkan ide kreatif. Sama halnya dengan warna, hal ini memberikan kesan yang beda dibanding 1 warna saja.
Misalnya memakai kombinasi oranye dan putih, dapat memberikan energi positig pada ruangan.
Atau jika ingin mendapatkan kesan modern dan elegan, coba warna hitam dan putih.
Putih Tulang/Gading
Mungkin tidak ada sesuatu yang spesial dari putih. Warna ini sudah sangat banyak ditemui pengaplikasiannya pada warna cat ruang tamu.
Namun anda bisa memakai warna alternatif dari putih. Misalnya putih tulang atau gading. Meskipun akarnya warna putih, jenis ini punya kesan yang beda.
Putih gading/tulang membuat kesannya terlihat lebih hangat.
Warna Pink
Pink bisa menghadirkan keceriaan. Warna pink yang menonjol, terkesan girly.
Umumnya pink dipakai untuk perempuan saja. Namun dengan perencanaan yang baik, ini bisa juga dipakai secara umum lho, maksudnya masih cocok untuk ruang tamu.
Namun pink juga bisa menghadirkan energi yang “enerjik”.
Abu Abu Muda
Membawa kesan tangan dan tetap berkesan tegas, itulah yang menggambarkan warna cat ruang tamu abu abu.
Warna abu abu tidak membosankan seperti halnya putih. Warna ini mengisi dengan kharisma yang tidak terlalu menampak.
Warna abu abu mudah dapat mempertegas bagian bagian disekitarnya, seperti jendela kayu berwarna putih disamping.
Warna Biru
Warna biru membawa sensasi sejuk dan kesegaran. Warna ini mewakili dari segarnya lautan dan tentu disukai banyak orang
Ruangan tamu dengan warna ini membawa suasana santai ketika berbincang.
13+ Warna Cat Tamu Sejuk/Elegan Lainnya
Dapatkan inspirasi warna cat ruang tam lainnya dengan terus mengunjungi blog qhomemart. Lihat koleks iwarna warna cat dan produk terlengkapnya dengan klik dibawah ini