5 Inspirasi Desain Ukuran Kamar Mandi Sederhana yang Pas Banget Untuk Rumah Kecil
Ukuran kamar mandi sederhana tetap bisa, lho untuk tampil cantik dan minimalis.
Kamar mandi bagus bukan untuk kamar mandi yang ukurannya besar saja, namun kamar mandi dengan ukuran sederhana dan kecil pun bisa punya tampilan keren dan modern jika kamu pandai dalam memilih desain dan layout yang tepat.
Kini beragam inspirasi berkaitan dengan desain ukuran kamar mandi sederhana bisa dengan mudah kamu dapatkan dari berbagai sumber di internet, majalah, maupun sosial media, lho.
Memiliki rumah berukuran mungil cukup menjadi tantangan.
Kamu perlu manata sedemikian rupa setiap ruangan yang ada di dalam rumahmu. Seefisien mungkin dan juga tetap memperhatikan estetika dan kebersihan setiap ruangannya.
Ukuran kamar mandi sederhana seringkali tak bisa dihindari karena memang ukuran rumah yang juga tak terlalu besar.
Berbagai hal mungkin kamu lakukan untuk mendapat desain terbaik bagi kamar mandimu sebagai ruangan yang sangat vital bagi seluruh anggota keluarga yang ada di dalam rumah.
Kalau begitu, kamu perlu melihat beragam inspirasi desain ukuran kamar mandi sederhana supaya bisa semakin mantap dalam mendesain kamar mandi sederhana yang kamu miliki di rumah mungilmu. Mari simak di bawah ini..
Table of Contents
Memaksimalkan Ruang Tanpa Pembatas
Terkadang mungkin kamu bingung apakah perlu memberikan pembatas kaca atau shower curtain pada kamar mandi? Jawabannya tergantung konsep kamar mandinya.
Kalau ada dua area yakni area basah dan area kering, maka perlu memberikan pembatas berupa shower curtain ataupun kaca.
Tapi jika kamu merasa ukuran kamar mandi sederhana milikmu tidak memungkinkan untuk memisah dua area dan kamu berencana menjadikannya area basah semua, maka keberadaan pembatas adalah hal yang tepat.
Meskipun begitu, kamar mandi tanpa pembatas juga bisa tampil menari dengan memilih keramik yang keren dan motifnya kekinian, lho.
Tampil Segar dengan Hiasan Tanaman Hijau
Ukuran kamar mandi sederhana tetap bisa kamu padukan dengan konsep green atau dekat dengan jendela terbuka seperti pada desain yang satu ini.
Meski ukurannya kecil dan ruanganya terbatas, namun kamar mandi ini bisa tetap tampak menyegarkan, berwarna, dan juga tidak membosankan karena adanya hiasan berupa tanaman dan pemadangan dari jendela yang menawan.
Bisa banget, lho kalau kamu ingin memberikan sentuhan sedikit hiasan tanaman pada kamar mandi sederhanamu supaya tidak tampak gersang dan gitu-gitu aja.
Nampak Mewah Ala di Hotel Berbintang
Meski ukuran kamar mandi sederhana, namun desain yang satu ini mampu memberikan kesan seakan-akan berada di kamar mandi hotel berbintang.
Pemilihan keramik lantai dan dinding yang pas dengan corak bebatuan abstrak dipadu dengan pencahayaan yang tepat pula untuk tempat amenties di kamar mandi menjadikan desain kamar mandi sederhana yang satu ini perlu kamu contek.
Kamu juga bisa menggunakan towel rack yang bentuknya unik seperti tangga supaya penampilan kamar mandi sederhanamu lebih stylish dan nampak modern ala di hotel berbintang pastinya.
Bermain dengan Konsep Corak dan Motif
Kamar mandi tidak hanya warna putih atau polos. Kamu yang suka dengan motif-motif unik pun bisa kamu terapkan pada kamar mandi kecilmu.
Pada inpirasi desain yang satu ini, ukuran kamar mandi sederhana bukan jadi penghalang.
Kamu bisa bermain dengan shower curtain yang warnanya senada dengan keset, keranjang baju, dan juga beberapa bagian dari furniture kamar mandi.
Kemudian memilih keramik yang unik serta sedikit sentuhan dekorasi berupa tanaman hias menjadikan kamar mandi sederhana ini nampak hidup dan berwarna.
Kecil Tapi Nampak Mewah
Ukuran kamar mandi sederhana seharusnya bisa membantu kamu untuk menciptakan nuansa kamar mandi berkelas dan mewah dengan budget yang lebih sedikit karena ukurannya yang lebih kecil.
Coba bermain dengan warna putih tulang pada kamar mandi sederhanamu dan gabungkan dengan pencahayaan yang pas agar meninggalkan kesan mewah dan berkelas pada kamar mandimu.
Setelah itu penting juga untuk memilih perabotan kamar mandi seperti closet, wastafel, kaca cermin dan towel rack yang sesuai juga supaya mendukung penampilan kamar mandi sederhanamu yang mewah ini.
Meskipun ukuran kamar mandimu sederhana, kamu bisa membuatnya jadi tampak berkelas, modern, dan seperti kamar mandi di hotel mahal.
Nah, itulah beberapa inspirasi desain ukuran kamar mandi sederhana untuk rumah kecil yang bisa kamu jadikan referensi. Apakah kamu tertarik untuk mengaplikasikanya pada kamar mandimu?
cek harga kebutuhan kamar mandi lainnya DISINI, konsultasi GRATIS dengan klik link tautan dibawah.