Dekorasi

Rekomendasi Cat Eksterior Tahan Terhadap Berbagai Cuaca

Cat tembok sangatlah penting untuk hunian Anda. Baik bagian dalam maupun bagian luar rumah Anda akan terlihat lebih cantik dan menawan jika dicat dengan warna cat yang sesuai. Ada dua jenis cat yang umum digunakan untuk cat tembok, yaitu cat exterior dan cat interior.

Perbedaan Cat Eksterior dan Cat Interior

Tentunya ada perbedaan antara fungsi dan juga bahan dari cat exterior dan cat interior. Cat exterior digunakan sebagai perlindungan terhadap tembok dari hujan dan sinar matahari, sedangkan cat interior adalah cat untuk area dalam rumah dan untuk aspek estetika.

Rekomendasi Merk Cat Exterior

Begitu banyak merk cat exterior yang bisa Anda gunakan. Tentunya semuanya bisa melindungi tembok bagian luar untuk hunian Anda. Namun, ada beberapa rekomendasi merk cat exterior yang dapat memberikan perlindungan penuh bagi hunian Anda lho. Apa aja sih merk cat tembok exterior tepercaya? Yuk simak listnya di bawah ini.

Paragon

cat exterior paragon
source: catparagon.com

Paragon adalah merk cat yang diproduksi oleh PT. Pabrik Cat Tunggal Djaja Indah (PT TDI). Perusahaan ini merupakan produsen cat terkemuka di Indonesia. PT TDI berdiri pada tahun 1963. Pada awalnya perusahaan ini hanya memproduksi cat damar dan thinner. Akan tetapi seiring dengan berjalannya waktu dan berkembangnya perusahaan, produksi mulai meluas dan perusahaan ini pun mulai memproduksi berbagai macam jenis cat mulai dari decorative coating, automotive coating, industrial coating, dan heavy duty coating.

Dengan pengalamannya sejak 1963, PT TDI telah terbukti menghasilkan beragam produk cat berkualitas terbaik dan sesuai dengan standar internasional. PT TDI juga selalu mengembangkan produknya dan berusaha secara maksimal untuk meningkatkan kepuasan pelanggan.

Terdapat 4 jenis cat exterior yang diproduksi oleh Pragon. Ada durashield exterior, paragon exterior, paragon waterproof, dan cat paragon genteng.

Paragon exterior adalah cat tembok yang terbuat dari special modified acrylic. Bahan ini memberikan perlindungan kepada tembok dari jamur dan lumut serta menjaga warna tembok agar tetap cerah.

Taka Paint

Taka Armor adalah varian cat eksterior dari Taka Paints. Cat ini mampu melindungi rumah Anda dari cuaca ekstrem sehingga tembok Anda akan terlindungi dan tidak mudah rusak. Taka armor juga dilengkapi dengan nanoskin technology untuk melindungi rumah dari panas terik matahari, debu, dan juga terhindar dari jamur.

Taka armor terbuat dari bahan-bahan berkualitas yang dapat memberikan perlindungan menyeluruh untuk perubahan cuaca. Hal ini membuat tembok yang dilapisi dengan cat ini dapat terlindung sepanjang tahun.

Dulux

cat exterior

Brand Dulux adalah brand yang berada di bawah perusahaan cat dan pelapis terbesar di dunia, AkzoNobel. Perusahan ini berasal dari Amsterdam, Belanda, dan merupakan salah satu perusahaan dari Global Fortune 500. AkzoNobel selalu berkomitmen untuk menghasilkan produk-produk terbaik yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Dulux memiliki banyak sekali jenis cat eksterior yang dapat Anda pilih sesuai kebutuhan. Ada dulux catylac cat dasar exterior, dulux catylac exterior, dulux weathershield cat dasar alkali resisting exterior, dulux aquashield, dulux weathershield roof, dulux weathershield, dulux weathershield flash, dulux weathershield putty exterior, dulux weathershield powerflexx, dulux weathershield gloss, dan dulux alkali killer.

Anda cukup memilik cat exterior yang sesuai dengan kebutuhan Anda, baik cat dasar dengan alkali, cat eksterior tahan cuaca, hingga cat exterior untuk genteng rumah Anda.

Nippon Paint

Nippon paint adalah perusahaan cat pertama dan pelopor industri cat di Jepang. Nippon paint memiliki berbagai terobosan inovatif untuk berbagai jenis produk cat.

Jual Cat Exterior Jogja

Rate this post

Comments

comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini