4 Motif Keramik Lantai 40×40 Terbaru Yang Lagi Trend 2025
Memilih motif keramik lantai 40×40 terbaru untuk berbagai gaya interior. Pilihan terbaru di 2025 adalah motif marmer, pola geometris, motif kayu hingga batu alam.
Keramik lantai ukuran 40×40 cm tetap menjadi pilihan favorit bagi banyak pemilik rumah di Indonesia. Ukuran ini ideal untuk berbagai jenis ruangan, mulai dari dapur hingga ruang tamu.
Dengan perkembangan desain interior, motif keramik pun semakin beragam dan menarik. Berikut adalah 10 motif keramik lantai 40×40 terbaru yang sedang tren di tahun 2025 :
Table of Contents
Motif Keramik 40×40 Terbaru
Motif Marble (Marmer)
Motif marmer menampilkan tampilan batu marmer alami dengan nuansa mewah dan elegan. Meski dari keramik, teknologi produksi pabrik keramik ini menyentuh angka kecanggihan sempurna, 10 nilainya. Ini membuat desainnya realistis seperti marmer asli.
Keramik juga tersedia dalam finishing glossy maupun matte. Memberikan kesan mewah dan elegan pada pengaplikasiannya
Rekomendasi keramik motif marmer :
- Neo Laurent Grey 40×40 Mulia : Warna putih seperti marmer asli, ada arsiran berkarakter marmer.
- Neo Winston Grey 40×40 Mulia : Warna grey dengan arsiran lebih banyak, permukaan flat, finishing glossy.
- Neo Winston Grey 40×40 Mulia : Arsiran lurus bukan gelombang, menampilkan kesan minimalis elegan.
Motif Kayu
Lantai kayu termasuk desain yang timeless. Ini membuat setiap orang, setiap masanya punya penggemar sendiri-sendiri. di 2025, keramik motif kayu masih menjadi favorit banyak orang dengan meniru tekstur dan warna kayu alami.
Motif kayu memberikan nuansa hangat dan alami pada ruangan. Tampilan keramik saat ini memiliki kemiripan hampir 100% dengan kayu aslinya. Warna yang dihadirkan bahkan lebih cerah. Manfaat memakai motif keramik kayu daripada lantai kayu asli, suasana dapat dibangun tanpa perawatan kayu asli yang sulit.
Rekomendasi keramik motif Kayu
- ANGELWOOD BROWN / 40X40 KW1Mulia Signature : tampilan ala lantai kayu persegi panjang, warna realistis
- Keramik Lantai Motif Kayu Matt 40×40 Kw1 Atena Spainwood : memiliki tekstur matt yang menawarkan kesan minimalis, tampilan ala lantai kayu kolam renang perhotelan
Motif Batu Alam
Di 2025 tren outdoor makin naik. Hal ini berpengaruh dari sisi gaya tatanan interior. Tidak hanya dari pemakaian tanaman indoor, namun dari pemakaian kermaik.
Terinspirasi dari bebatuan alam, keramik meniru motif batu alam. Umumnya desain ini memiliki permukaan anti slip, namun ada juga yang biasa. Sehingga cocok untuk indoor, outdoor atau teras, memberikan kesan alami dan tahan lama.
Rekomendasi keramik motif Batu Alam
- Keramik MULIA ACCURA Viedma Stone 40×40 KW1 Motif Batu : warna batu grey, tampilan desain bebatuan dengan potongan alami, ketika disambung akan saling menyambung motifnya
- Keramik Lantai MULIA TILE Cantaro Stone 40×40 KW1 Matt : Motif batu kecil-kecil dalam 1 keramik, batu berbentuk kotak terlihat banyak.
Motif Vintage Klasik
Sama seperti motif kayu, model vintage klasik memiliki nuansa ala jaman dulu. Keramik ini sangat cocok untuk nuansa interior bergaya interior. Bisa diaplikasikan untuk model interior minimalis yang membutuhkan sentuhan sedikit classic didalamnya
Rekomendasi keramik motif Vintage Klasik
- Teranova NM 805 KERAMIK VINTAGE CLASSIC / 40X40 KW1 : memiliki 4 motif classic dalam 1 keping keramik, tampilan ala vintage design
Motif Keramik Terrazo
Terrazo dicirikan dengan campuran potongan-potongan kecil batu, marmer, kaca dll. Dalam motif keramik lantai 40×40 terbaru ini, bukan potongan yang sebenarnya dan hanya desain visual saja.
Motif terrazo memberikan kesan artistik dan unik, cocok untuk kafe atau ruang kreatif.
Rekomendasi keramik motif Terrazo
- TERRAZO GREY / 40X40 KW1 KIA : Warna grey dengan motif terrazo bulatan kecil, membuat interior makin minimalis
- TERRAZO BLACK / 30X30 KW1 KIA : Nuansa warna gelap, warna bulatan motif terang
Motif Floral atau Batik
Motif tradisional yang memberikan sentuhan budaya lokal. Banyak produsen mengeluarkan batik sebagai motif keramik lantai 40×40 terbaru. Bagi masyarakat Jawa, batik menjadi identitas dan banyak digunakan pada rumah-rumahnya. Motif yang sering dipakai diantaranya motif Kawung, Joglo dan lain sebagainya
Rekomendasi keramik Batik
- GTA332711R dBATIK AMBA Roman : tersedia 12 pilihan motif batik yang berbeda-beda, 1 dus isi motif acak
Pola Geometris
Desain dengan pola geometris memberikan tampilan modern dan dinamis. Meski begitu, pola ini ternyata sudah hadir sejak zaman yunani 2000 tahun sebelum masehi. Dikatakan terbaru karena banyak produsen yang memproduksi dengan pola-pola menarik. Unsur kesenian yang kuat hadir didalamnya, membuat desainnya lebih timeless atau abadi.
Rekomendasi keramik pola geometris
- Keramik Glossy Embossed RECTURA
Tips Memilih Motif Keramik Lantai 40×40
Agar memaksimalkan pemilihan motif keramik lantai 40×40 terbaru, beberapa tips ini membantu memaksimalkan fungsi keramik untuk interior
Pertimbangkan Fungsi Ruangan
Pilih motif yang sesuai dengan fungsi ruangan, misalnya memilih motif kayu untuk ruang keluarga agar terasa hangat. Fungsi ruangan dan motif yang tepat membawa pemakaian keramik secara maksimal.
Pertimbangkan Ukuran dan Pola Pemasangan
Ukuran 40×40 cm merupakan ukuran yang cukup fleksibel untuk berbagai ruangan. Namun, perhatikan pola pemasangan seperti diagonal atau lurus untuk menciptakan efek visual yang diinginkan.
Sesuaikan dengan Gaya Interior
Pastikan motif keramik mendukung tema interior rumah Anda. Pilih motif yang selaras dengan desain ruangan anda. Misalnya motif marmer lebih cocok untuk gaya klasik, sementara pola geometris lebih untuk gaya modern.
Beli motif keramik lantai 40×40 terbaru di Qhomemart, dapatkan pilihan terlengkap dan ready stock dengan harga murah. Bisa kirim ke seluruh indonesia. Hubungi sales kami : 0811-2863-773
motif keramik lantai 40×40 terbaru
motif keramik lantai 40×40 terbaru