Shop

Ini 6 Model Sink Cuci Piring Terindah Untuk Dapur! [Dengan Contoh Gambar]

Model sink cuci piring terindah, bikin dapur makin cantik. Model undermount, model bulat hingga model pemasangan rata. Lihat inspirasi dan contoh gambarnya berikut ini.

Sink atau kita menyebutnya wastafel dalam bahasa indonesia, adalah bagian yang berfungsi ganda pada elemen desain sebuah dapur. Dipergunakan mencuci tangan, membersihkan alat dapur, membersihkan alat makan dan masih banyak fungsi penting lainnya.

Pemilik perlu mempertimbangkan model sink yang paling sesuai preferensi mereka, serta bagaimana mereka menggunakan memakainnya setiap hari. Hal seperti ini sangat penting sebelum memutuskan untuk membeli.

Model sink cuci piring berikut dapat menjadi referensi untuk dapur anda jadi lebih baik. Terdapat beberapa insight menarik pada masing-masing model, simak dibawah ini!

Model Sink Dengan Telenan dan Penyaring

model sink dengan telenan dan penyaring

Model sink cuci piring yang menarik dan “berguna” adalah yang memiliki telenan dan penyaring. Bagi ibu rumah tangga yang setiap hari memasak sayur, model sink ini sangat membantu dalam proses memasak.

Sayur habis dicuci dapat diletakkan pada penyaring di bagian samping kanan. Setelah kering dapat dipotong pada telenan bagian kiri. Model sink yang sangat berguna untuk membantu proses memasak sangat baik untuk kecepatan memasak yang lebih baik.

Model Sink Bulat

model sink bulat

Model sink cuci piring bulat menjadi referensi terbaik selanjutnya. Bentuk bulat yang ringkas sangat cocok untuk dapur berukuran kecil.

Tidak begitu memakan tempat namun membuat penampilan dapur terlihat estetik, itulah kelebihan dari sink berbentuk bulat. Untuk tampilan lebih mewah, gunakan warna gelap seperti hitam pada contoh diatas ini.

Model sink seperti ini sangat pas untuk kebutuhan pencucian rumahan, yang tidak begitu banyak seperti restoran.

Model Sink Persegi Panjang

model sink persegi panjang

Model sink memanjang memang banyak diminati. Bagaimana tidak, dengan ukuran yang panjang dan lebar semua cucian piring gelas dapat masuk dalam satu waktu.

Ukuran seperti ini juga punya kelebihan seperti space yang cukup. Tangan dapat bergerak leluasa dan mudah ketika mencuci, membuat aktivitas jadi lebih efektif. Ukuran yang panjang juga memberikan tampilan yang menarik pada pengaplikasiannya.

Model Pemasangan Rata

Model sink cuci piring

Model sink ini dipasang pada ketinggian yang sama dengan meja dapur. Hal ini membuat sambungan yang rata antara material sink dengan material meja dapur. Kesan smooth didapatkan dari model seperti ini.

Gaya sink seperti ini sangat melengkapi satu sama lain serta menjadi fitur desain yang khas.

Model Undermount

model sink undermount

Undermount merujuk pada model sink yang ada dibawah meja. Artinya itu tidak sejajar dengan meja dapur, berada dibawahnya membuat dapur nampak bersih dan mulus.

Karena tidak memiliki bagian pinggiran, membersihkannya menjadi mudah. Cukup sapu dan arahkan langsung ke sink. Model sink seperti ini menawarkan kesan yang mewah tanpa berlebihan.

Model 2 Bak Berjejer

model sink 2 baskom

Sink ini dibuat dengan kedalaman yang sama, adalah gaya tradisional yang perlu diterapkan.

Dengan preferensi masa kini, banyak produsen membuat model sink 2 baskom dengan ukuran yang berbeda. Yang satu besar dan satu baskom lainnya lebih kecil dan dangkal. Ataupun, keduanya dipisah oleh “dinding pemisah” seperti diatas.

Semua model sink cuci piring ini bisa anda dapatkan di Qhomemart. Tersedia pilihan super lengkap dari ukuran kecil, medium hingga besar. Anda dapat tanya-tanya terkait model dan harganya langsung ke WA kami. Yuk hubungi kami sekarang!

Rate this post

Comments

comments

Edwin Qhomemart

Hello, i am edwin. 3 years as a content specialist focusing on building materials, loves everything about buildings and their intricacies. Book readers and explore tours.

Tanya Gratis Disini