5 Ide Mini Bar Dapur yang Keren
Mini bar dapur adalah salah satu tempat bersantai di dapur. Tentunya tidak semua dapur wajib memiliki mini bar, akan tetapi jika Anda gemar meracik minuman seperti kopi atau minuman beralkohol, ada baiknya Anda memiliki mini bar dapur sendiri di rumah.
Sebenarnya, apa sih mini bar itu? Mini bar adalah sebuah area di dalam rumah yang biasanya digunakan untuk tempat menyediakan makanan ringan dan berbagai minuman.
Pada mini bar umumnya terdiri dari meja dan kursi tinggi yang dilengkapi dengan lampu sebagai pencahayaan. Penempatan mini bar seringkali di dekat dapur atau pantry.
Meskipun pada kafe-kafe juga memiliki bar, akan tetapi mini bar yang berada di rumah biasanya digunakan sebagai salah satu unsur dekorasi dan desain interior pada dapur. Dengan memiliki mini bar dapur, Anda dapat membuat dapur terlihat lebih modern dan minimalis.
Table of Contents
Mini Bar dengan Lampu Gantung
Lampu dan pencahayaan adalah hal yang penting. Tentu saja itu juga penting untuk dipasang pada mini bar Anda. Gunakan lampu dengan desain yang unik dan minimalis untuk membuat mini bar di dapur Anda menjadi terlihat keren dan cantik. Anda dapat memilih warna lampu yang agak kuning untuk memberikan sedikit kesan romantis pada mini bar dapur Anda.
Agar terlihat mewah, Anda juga dapat memasang meja granit pada meja mini bar Anda. Selain itu Anda dapat memadukannya dengan kursi tinggi bernuansa kayu dengan warna senada. Bersantai di mini bar ini jadi lebih terasa menyenangkan dengan suasana yang Anda buat seperti itu.
Mini Bar dengan Nuansa Kayu
Untuk menambahkan kesan minimalis pada dapur di rumah Anda, Anda dapat membuat mini bar dengan mengusung nuansa kayu. Selain itu pastikan penerangan pada mini bar Anda juga cukup agar dapat terlihat lebih terang dan cantik. Jika Anda memiliki berbagai gelas, Anda dapat meletakkannya pada rak dan menatanya untuk dijadikan sebagai dekorasi pula.
Kursi mini bar Anda juga dapat disesuaikan dengan menggunakan bahan kayu agar senada dengan dapur dan meja mini bar Anda.
Mini Bar Dapur dengan Rak Minuman di atas
Beberapa mini bar memiliki ruang untuk menaruh minuman maupun snack di atasnya. Untuk menghemat ruang dan menambah dekorasi mini bar di dapur Anda, Anda juga dapat membuat mini bar dengan rak di atasnya untuk menaruh snack dan minuman. Anda dapat menutupi rak dengan kaca dan menggunakan pintu geser agar bagian dalam rak dan minuman tersebut tidak terlalu kotor dan berdebu.
Selain itu, menggunakan rak pada bagian atas mini bar Anda juga dapat memperindah tampilan mini bar Anda. Anda juga dapat menaruh minuman dengan lebih rapi dan tertata. Selain itu, minuman yang ditaruh di dalam rak di atas mini bar juga dapat lebih mudah untuk diakses oleh Anda saat ingin bersantai di mini bar.
Mini Bar yang Hemat Ruang
Kehadiran mini bar di dapur Anda juga dapat menghemat ruang untuk rumah Anda yang kecil. Umumnya memang mini bar hanya digunakan sebagai tempat bersantai dan juga tempat untuk minum dan mengobrol. Akan tetapi, jika Anda tidak memiliki ruang yang cukup luas untuk membuat ruang makan, Anda bisa membuat mini bar di dapur Anda menjadi multifungsi.
Anda dapat memfungsikan mini bar dapur Anda sebagai area makan juga. Tentunya selain Anda memiliki mini bar yang keren di rumah, Anda juga dapat menghemat tempat untuk ruang makan. Pastikan area mini bar Anda memiliki pencahayaan yang cukup agar Anda bisa bersantai dan makan dengan lebih nyaman, ya.
Nuansa Hitam pada Mini Bar Anda
Memiliki dapur dengan nuansa hitam bold juga dapat menjadi pilihan. Selain membuat mini bar jadi terkesan elegan dan mewah, Anda juga dapat membuat kesan eksklusif pada dapur dan mini bar di rumah Anda. Jangan lupa untuk memberikan pencahayaan yang cukup pada dapur dan mini bar Anda karena warna hitam akan membuat dapur Anda terlihat lebih gelap.
Untuk memberikan warna tambahan, Anda juga dapat menaruh beberapa tanaman pada mini bar dapur Anda. Selain mengesankan keeleganan dan kemewahan, mini bar Anda juga mendapatkan kesan natural dan alami dengan menaruh tanaman di atasnya.
Bagaimana? Apakah Anda ingin mencoba membuat mini bar sendiri di rumah?
Temukan berbagai produk berkualitas untuk membangun dan melengkapi rumah Anda hanya di Qhomemart, pusat belanja grosir terlengkap. Berbelanja di Qhomemart lebih mudah melalui website maupun whatsapp kami.
artikelnya sangat bermanfaat, jangan lupa kunjungi website kami juga ya di https://jasakontraktor-architectjogja.com/ Semoga sukses selalu