Dekorasi

Mengenal Water Purification : Pemurni Air Layak Konsumsi

Water purification menjadi salah satu alat yang digunakan secara praktis untuk menghasilkan air minum yang bersih dan layak. Pemurnian air merupakan faktor terpenting untuk mendapatkan air minum yang layak konsumsi dan tidak berbahaya bagi tubuh. Oleh sebab itu, terciptalah alat yang digunakan untuk hal tersebut. Water purification menjadi solusi yang mudah untuk permurnian air yang bisa dilakukan sendiri di rumah.

water purification

Water purification atau kerap juga disebut water purifier merupakan alat yang digunakan untuk menjernihkan air yang berasal dari tanah, kemudian dihisap oleh alat yang disusun untuk pemurnian dan pemfilteran air tersebut hingga air tersebut bisa layak konsumsi dan menghasilkan air yang bersih tanpa kuman.

Artikel ini akan membahas beberapa bagian untuk mengenal water purification yang meliputi definisi, manfaat, dan cara kerjanya. Sebagian kecil definisi dari alat ini telah diuraikan di atas. Lebih lanjut lagi, beberapa ulasannya akan dijelaskan di bawah ini. Jadi, pastikan kamu simak artikel ini sampai selesai, ya.

Mengenal Water Purification

fungsi water purifier

Pernahkan kamu mengunjungi tempat umum, lalu menemukan kran air yang airnya bisa diminum? Kemungkinan besar, air minum tersebut telah terproses dari air yang berasal dari tanah menjadi air layak minum dengan menggunakan water purification atau water purifier.

Dikutip dari salah satu sumber berita, alat tersebut bekerja dengan metode Ultrafiltration (UF) atau Reverse Osmosis (RO). Air yang dihasilkan dari proses penyulingan telah dinilai aman dan layak konsumsi karena melalui penyaringan tersebut, air terbebad dari adanya kuman dan bakteri yang ada di dalamnya.

Manfaat Water Purification

Tiga manfaat alat ini adalah sebagai berikut.

Permurni Air

pemurni air

Fungsi utama dari alat ini adalah sebagai pemurni air dengan alat-alat yang menjadi filter di dalamnya. Alat ini ditugaskan untuk menyaring semua zat kimia berbahaya yang ada pada air dari sumber pertama dan menghilangkan semua bakteri dan kotoran yang membahayakan untuk tubuh, hingga menjadi air murni yang bisa langsung dikonsumsi dengan rasa yang tawar dan tanpa bau.

Peningkat Hidrasi

Dikutip dari beberapa sumber berita, air minum murni bisa meningkatkan hidrasi dalam tubuh. Pada umumnya, air minum yang dikonsumsi sehari-hari mengandung mineral dan beberapa zat kimia yang dapat mempengaruhi bau dan rasa air tersebut. Namun, dengan alat ini, air minum tersebut akan terbebas dari segala zat kimia berbahaya, sehingga rasa dan bau pada air ini akan netral dan layak konsumsi untuk mencegah adanya dehidrasi dalam tubuh.

Ramah Lingkungan

Penggunaan water purification digolongkan ramah lingkungan karena dengan menggunakan alat ini, otomatis kamu banyak mengurangi penggunaan air minum kemasan dari plastik.

Itu dia beberapa ulasan seputar water purification yang meliputi definisi, manfaat, dan cara kerja. Penggunaan alat ini sangat praktis dan memudahkanmu untuk bisa mendapatkan air minum yang layak konsumsi. Selain itu, alat ini juga bisa digunakan di rumah, lho. Buat kamu yang mau pakai water purification atau water purifier untuk mendapatkan air minum yang sehat, kamu bisa membeli alat ini di Qhomemart.

Qhomemart merupakan salah satu toko terlengkap dan terbesar di Jogja yang menyediakan berbagai produk kebutuhan hunian, mulai dari bahan bangunan, sanitary, appliance, tools, lighting, hingga furnitur, dan masih banyak lagi.

Qhomemart beralamat di Jl. Raya Janti Jl. Ringroad Timur No.96, Jaranan, Banguntapan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Toko ini buka setiap hari pukul 08.00-22.00.

Informasi selengkapnya bisa hubungi kami dengan klik ikon WhatsApp di bawah ini atau kontak di nomor +628112863773.

Kunjungi toko kami sekarang dan lengkapi kebutuhan hunianmu bersama Qhomemart yang sudah pasti lengkap!

Rate this post

Comments

comments

Agustina Rita Kurniawati

Penulis kreatif yang tahu tentang kebutuhan hunian. Siap berdiskusi bersama dan tertawa sambil membangun rumah impianmu!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini