Intermezo

Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Air Fryer, Menggoreng Sehat Tanpa Minyak

Gorengan tentu tidak pernah lepas dari cemilan dan juga makanan kita sehari-hari. Menggoreng biasanya dilakukan di wajan dengan minyak. Akan tetapi, ada solusi yang praktis untuk menggoreng dengan lebih sehat tanpa menggunakan minyak, yaitu menggoreng dengan menggunakan air fryer. Apa sih air fryer? Yuk simak tentang air fryer dan apa kelebihan dan kekurangan dari benda ini.

air fryer
source: katalog qhomemart.com

Air Fryer

Air fryer adalah alat masak yang memungkinkan Anda untuk menggoreng tanpa minyak. Cara kerja air fryer mirip dengan oven listrik, sama-sama menggunakan energi listrik namun sedikit agak berbeda.

Cara kerja air fryer adalah dengan menyebarkan suhu panas dengan kecepatan tinggi mengelilingi makanan. Suhu panas tersebut didapatkan dari kipas mekanik yang terdapat dalam alat tersebut. Suhu yang tinggi tersebut dapat membuat air di dalam makanan menjadi menguap dan juga membuat makanan menjadi matang. Cara kerja tersebut memungkinkan makanan untuk menjadi renyah seperti digoreng dengan minyak.

Jenis-jenis Air Fryer

Terdapat beberapa jenis air fryer yang beredar di pasaran, yaitu basket air fryer, paddle air fryer, dan oil-free turkey fryer. Ketiga jenis alat tersebut memiliki sejumlah perbedaan.

Basket Air Fryer

Basket air fryer adalah jenis air fryer yang cukup umum digunakan di masyarakat. Bentuknya mirip dengan teko namun memiliki permukaan yang lebih bundar. Terdapat banyak tombol pada alat untuk berbagai macam fungsi pada air fryer. Cara membuka-tutup alat ini dari samping, mirip dengan saat Anda membuka tutup laci.

Wadah basket air fryer mirip seperti loyang sehingga Anda bisa menggunakan alat ini untuk menggoreng makanan yang tidak terlalu kering.

Paddle Air Fryer

Paddle air fryer memiliki bentuk yang mirip dengan magic com. Cara membuka tutup alat ini lewat tombol di bagian atas. Pada bagian tengah alat ini memiliki baling-baling yang berfungsi untuk mengaliri suhu panas pada makanan. Air fryer jenis ini cocok untuk menggoreng frozen food yang renyah seperti kentang, chicken wings, nugget, maupun ayam goreng.

Oil-free Turkey Fryer

Berbeda dengan jenis yang lainnya, oil-free turkey fryer adalah air fryer yang memiliki kapasitas paling besar. Bentuk air fryer ini mirip panci yang memiliki kaki. Terdapat dua gagang di bagian kanan dan kiri alat ini. Tutup air fryer ini pun terpisah sehingga Anda dapat lebih leluasa untuk memasukkan makanan yang ingin Anda masak. Umumnya air fryer jenis ini digunakan untuk memasak ayam atau kalkun utuh.

Kelebihan dan Kekurangan Air Fryer

Memasak dengan menggunakan air fryer tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Kelebihan Air Fryer

Kelebihan air fryer yang paling utama adalah lebih sehat jika dibandingkan menggoreng secara konvensional. Menggoreng dengan air fryer tidak menggunakan minyak sehingga Anda bisa makan makanan yang bebas dari minyak namun tetap terasa enak dan juga renyah.

Selain itu, hasil masakan yang digoreng dengan menggunakan alat ini terbilang lebih crispy. Hal ini karena kandungan air yang terdapat pada makanan bisa menguap dengan sempurna dan menghasilkan masakan yang lebih renyah dan lezat.

Jual Air Fryer Jogja

air fryer jogja

Rate this post

Comments

comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini