Tips & Trick

Macam Macam Dongkrak Untuk Mobil dan Kebutuhan lainnya

Ada berbagai macam macam dongkrak ketika anda mendatangi toko alat – alat teknik. dalam beberapa kesempatan, mungkin ini akan membingungkan anda terkait dengan hal itu, yakni untuk mengerti jenis dongrak tersebut. mengingat bahwa masing – masing jenis punya mekanisme yang berbeda, yang juga diperuntukkan untuk kebutuhan yang beda (pula). untuk hal tersebut, anda perlu tahu secara detail terkait hal ini, sebelum memutuskan membeli dongkrak. berikut ini penjelasannya!

dongkrak sendiri disebut sebagai peralatan yang wajib dibawa. paling sering alat ini dipakai bagi para pengguna mobil, dimana dalam perjalanan banyak membantu ketika mobil mengalami kendala umum, seperti ban bocor maupun mesin bagian bawah yang sedikit bermasalah.

mekanisme kerja dari dongkrak dibedakan menjadi 2, yakni hidrolik dan ulir.

nah, dipasaran sendiri terdapat beberapa macam macam dongkrak yang mungkin perlu anda tahu.

anda tidak mau bukan salah dalam membeli karena tidak sesuai peruntukkannya? simak penjelasan macam macam dongkrak dibawah ini ya!

Dongkrak Gunting

macam macam dongkrak
via: made in china

yang pertama ada dongkrak gunting (bisa disebut pula scissor jack). disebut nama ini karena prinsip kerjanya yang mirip dengan alat gunting.

jenis ini kerap jadi standart untuk kendaraan bermobil, artinya juga ketika anda membeli sebuah mobil baru, biasanya akan disertakan dengan alat ini.

cara pemakaiannya sendiri relatif mudah, anda hanya tinggal memutar poros ulir.

letaknya poros ini terdapat pada salah satu sisi dongkrak gunting, dan yang pasti gampang untuk disimpan dan mudah dibawa, karena bentuk fisik yang pipih tersebut.

Dongkrak Buaya

dongkrak buaya
contoh dongkrak buaya via: mchomedepot.com

dongkrak buaya menggunakan prinsip pascal , dimana pada suatu silinder menggunakan fluida bila diberikan tekanan. hal tersebut membuat terbuatnya gaya yang seimbang ke segala arah, tentu masih dalam lingkup silinder tersebut

bentuknya yang khas, jika dilihat ini mirip seperti scooter pada bagian atas maupun bawah. ukuran tuasnya termasuk panjang, ini dipakai untuk mendongkrak kendaraan ketika sudah pas pada atas kendaraan.

jenis ini sangat cocok untuk kendaraan dibanding macam macam dongkrak lain, karena kolong kolong yang tingginya berbeda – beda.

ada beberapa keunggulan dari jenis dongkrak buaya dibandingkan dengan yang lain, seperti : ukuran yang kecil , termasuk dongkrak bermobilitas tinggi , kemudahan dalam pemakaian sampai perawatan yang mudah.

Dongkrak Jembatan

dongkrak jembatan jadi salah satu dari berbagai macam macam dongkrak, dan sebenarnya ini adalah nama lain dari dongkrak gunting itu sendiri.

Dongkrak Penyangga Transmisi

salah satu macam macam dongkrak selanjutnya, yakni dongkrak penyangga transmisi merujuk pada jenis dongkrak yang dipakai untuk menyangga transmisi ketika akan memasang atau menurunkan transmisi ke kendaraan yang diperbaiki.

tentu saja, memakai jenis dongkrak ini dipakai ketika kendaraan sedang dinaikkan dengan car lift. pemakaian dongkrak transmisi kerap digunakan ketika servis kendaraan oleh mekanik.

ini dapat menghemat tenaga mekanik lebih besar daripada melakukannya secara manual.

Dongkrak Kereta

dongkrak kereta

salah satu macam macam dongkrak lainnya, yakni dongkrak kereta jadi jenis yang banyak dipakai pada mobil. dongkrak ini memiliki kekuatan angkat yang lebih besar, sekitar 1 sampai 20 ton dapat diangkat memakai jenis ini.

karena daya angkat yang besar, tidak heran jika pemakaiannya sering kali untuk mobil – mobil offroad, yang tentu lebih berat daripada mobil biasa pad umumnya. selain untuk kendaraan, jenis ini juga kerap dipakai pada berbagai sektor seperti logistik, pergudangan, manufaktur, workshop dan lain lain.

jenis ini memang dirancang lebih spesifik untuk kebutuhan tertentu, walaupun ukuran dongkrak kereta sendiri tidak terlalu besar.

Dongkrak Pneumatic

dongkrak pneumatic
via: redats

dongkrak jenis ini merujuk pada mekanisme kerja dengan memanfaatkan bantalan udara atau kantong tertentu, ketika bantalan penuh dengan udara, benda atau objek akan segera terangkat.

semakin berat benda, maka akan semakin tinggi tekanan udara yang diperlukan. sebelum memakai, pastikan bantalan tersebut kuat dan tidak ada kebocoran satupun.

pemakaiannya sendiri dapat ditumpuk jika memang diperlukan, tapi pastikan untuk tidak lebih dari 2 tumpukan.

Dongkrak Gabungan Botol dan Buaya

Macam macam dongkrak selanjutnya, yakni dongkrak gabungan antara botol dan buaya. gabungan 2 jenis dongkrak bertujuan guna memudahkan dongkrak botol dengan kelebihan kapasitas pengangkatan yang relatif besar.

dongkrak ini juga dilengkapi roda, sehingga mudah ketika digerakkan.

ada beberapa jenis kaps yang disediakan dari dongkrak botol buaya, seperti 22 ton sampai 50 ton.

Dongkrak Botol

dongkrak botol
via: homedepot.com

dongkrak botol sendiri merujuk pada model bentuk dongkrak yang mirip seperti botol. cara pemakaian yang mudah, dapat mengangkat beban berat seperti mobil.

dongkrak botol menggunakan sistem kerja hidrolik, dimana ketika dipakai akan terasa lebih ringan. walau begitu, bukan berarti tidak memiliki kekurangan.

menggunakan sistem hidrolik membuatnya rentan terhadap kebocoran seal oli dari hidrolik, tapi hal tersebut bukan berarti buruk. memang ini sudah resiko jika anda memilih mekanisme dongkrak yang seperti ini.

menarik ya qhomemart loversd? itu tadi macam macam dongkrak beserta penjelasannya, semoga bermanfaat! cek juga harga dongkrak lainnya DISINI

Rate this post

Comments

comments

Edwin Qhomemart

Hello, i am edwin. 3 years as a content specialist focusing on building materials, loves everything about buildings and their intricacies. Book readers and explore tours.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini