Qhomemart Resmi Gelar Lomba Dekorasi Gapura Jogja 2023 Bersama Jotun
Qhomemart.com – Lomba dekorasi gapura jogja 2023 resmi digelar qhomemart mulai 1 agustus hingga berakhirnya agustus tahun 2023. Lomba ini memperebutkan hadiah hingga jutaan rupiah plus trophy khusus untuk anda.
Moment kemerdekaan sebentar lagi kita rayakan. Di tanggal 17 agustus 1945, dimana hari bersejarah untuk negara indonesia dimana pertama kali proklamasikan kemerdekaan indonesia secara resmi.
Di yogyakarta sendiri, sudah terlihat bagaimana tiang-tiang bendera berdiri menghiasi jalanan utama bahkan hingga kampung. Semarak dan semangat ini turut membuat qhomemart bersama cat jotun membuat event lomba dekorasi gapura jogja 2023.
Table of Contents
Semarak 17 Agustus Qhomemart x Jotun Indonesia
Menjelang peringatan momen 17 agustus kali ini, qhomemart resmi menggelar lomba dekorasi gapura jogja 2023. Adapun lomba ini memperebutkan hadiah hingga jutaan rupiah yang bisa anda bawa pulang.
Tujuan diadakannya lomba ini selain memperingati kemerdekaan, juga sebagai ajang untuk menumbuhkan semangat nasionalisme dan kecintaan terhadap negara indonesia.
Dengan adanya lomba ini pula, harapan serta solidaritas masyarakat indonesia dapat lebih maju dan menciptakan masyarakat yang tangguh.
Qhomemart berkolaborasi dengan jotun resmi menyelenggarakan lomba ini per tanggal 1 agustus 2023.
Persyaratan & Ketentuan
Adapun para peserta yang mengikuti lomba dekorasi gapura jogja 2023 kali ini perlu mengikuti ketentuan & mekanisme sebagai berikut :
a. Lokasi berada di wilayah Yogyakarta
b. Penilaian berdasarkan semangat gotong royong, keunikan, krativitas,
kebersihan, dan manfaat untuk warga
c. Karya harus menyertakan logo HUT RI ke-78, logo Qhomemart, logo Jotun dan
diperbolehkan menyertakan untuk “keindonesiaan” (burung garuda, bendera
merah putih, dan motif kedaerahan Indonesia)
d. Media desain dapat berupa gapura, poskamling, tembok dan media lainnya yang
bersifat umum
e. Hasil karya yang dibangun tidak mengandung unsur sara, pornografi, politik,
ormas
f. Sumber pembiayaan ditanggung oleh peserta lomba
g. Biaya pendaftaran setiap peserta yaitu Rp25.000
- Syarat Peserta
Peserta adalah perwakilan kelompok masyarakat di tingkat/ lingkungan RT, RW,
Dusun, dan Desa - Pengumpulan karya
a. Setiap peserta wajib mengirimkan 10 foto yang terdiri dari 4 foto kemeriahan
proses pembuatan gapura dan 6 foto hasil karya gapura/ media bersifat umum
dari berbagai angle
b. Setiap peserta mengirimkan foto ke email [email protected] dengan
subjek Lomba Menghias Gapura Qhomemart bersama Jotun
c. Panitia akan menerima, mengkurasi, menyeleksi, dan menilai seluruh hasil
karya peserta
d. Setiap peserta wajib meposting hasil menghias gapura atau media bersifat
umum lainnya dengan menggunakan hastag #menghiasgapurabersamaQhomemartdanJotun dan tag ke akun instagram @qhomemart serta @jotunindonesia.
TimeLine Lomba
Untuk mengetahui info lebih lanjut, qhomemart telah menyiapkan berbagai pilihan lomba dekorasi gapura jogja 2023 untuk anda. Adapun pendaftaran bisa dimulai dari tanggal 1 agustus hingga 16 agustus 2023.
1 – 16 agustus 2023 | Pendaftaran |
17 agustus 2023 | Pengumpulan karya |
18 – 20 agustus 2023 | Penilaian |
21 agustus 2023 | Pengumuman pemenang |
22 agustus 2023 | Penyerahan hadiah |
Hadiah Lomba
Event Lomba Dekorasi Gapura Jogja 2023 kali ini akan diambil 3 pemenang serta mendapatkan hadiah hingga jutaan rupiah. Adapun berikut rincian hadiah lomba menghias gapura bersama Qhomemart dan Jotun :
- Juara 1 : uang tunai Rp3.000.000,- + trophy
- Juara 2 : uang tunai Rp1.250.000,- + trophy
- Juara 3 : uang tunai Rp750.000,- + trophy
Kriteria Penilaian
Kriteria penilaian lomba menghias gapura bersama Qhomemart dan Jotun yaitu:
- Semangat gotong royong
- Relevansi dengan tema
- Nilai seni dan estetika
- Kreatifitas
Kontak
Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran dapat menghubungi melalui nomor
telepon/ WA 0896-0456-8148 atas nama Titi team event Qhomemart