Dekorasi

Buat Landscape Taman Yang Sempurna Anda Dengan 7 desain Ini

ide landscape taman jadi pilihan tepat sebagai area bersantai pada hunian. akan berbentuk seperti apa ya hasil akhirnya? ayo simak penjelasannya dibawah.

sebenarnya apa itu landscape taman? bagaimana desain yang menarik untuk hunian anda? ketahui dulu apa landscape untuk taman berikut ini

Mengenal landscape taman

dilansir dari ideal home, landscape taman merupakan cara yang ideal untuk anda membuat sebuah “ruang” yang menarik dengan menanam tanaman, guna membnetuk lingkungan yang indah serta merancang tata letak yang praktis.

simpelnya, hal ini mewujudkan sebuah kebun taman sesuai keinginan anda.

nah, jangan batasi kreativitas anda dengan desain yang biasa – biasa saja. berikut desain landscape taman yang bisa anda tiru guna mendapatkan desain landscape yang menarik untuk pandangan mata

Landscape taman menggunakan pagar kayu

Landscape taman
via the spruce

landscape taman terkadang perlu anda berikan bagian penutup seperti penggunaan pagar. jenis – jenis pagar untuk rumah sendiri terdapat berbagai macam, seperti contohnya penggunaan pagar kayu.

sisi natural tentu didapat dari penggunaan pagar tipe kayu, yang mana menambah kesan alam yang lebih maksimal, apalagi dengan pneggunaan landscape taman di belakang rumah

Pertahankan warna coklat alami

ide yang menarik untuk mempertahankan warna pagar tetap alami, warna khas coklat dari kayu tentu memberi tampilan yang tidak bisa didapatkan jika dibanding menggunakan model pagar beton bukan? warna yang pudar terlihat semakin natural.

Perawatan kayu untuk daya tahan lama

walau begitu, anda tetap perlu melakukan perawatan dari kayu. mengecat kayu dengan warna aslinya atau memberi pelumas bisa dilakukan setiap beberapa bulan sekali.

hal ini demi menjaga kekuatan kayu tetap kokoh.

Lebih rapi menggunakan paving block

landscape taman 2
via idealhome.co.uk

adanya paving block dapat digunakan sebagai area yang memudahkan ketika berjalan dan juga untuk memisahkan antara area satu dengan yang lain.

seperti misal area kursi dengan area pot tanaman. adannya paving block tentu mempertegas area pembatas dengan tatanan yang rapi serta indah pada pengalikasiannya.

menarik bukan?

Gunakan mini padang rumput

landscape taman 3
via fakenham garden centre

desain landscape taman bisa jadi hal yang menarik dengan mempertahankan tampilan dari rumput tetap gundul. jika anda punya lahan luas, mungkin desain seperti ini bisa jadi pilihan menarik.

area ini dapat anda gunakan untuk bersantai, bahkan bermain – main di area ini tentu mengasyikkan. dengan tidak adanya penghalang dari pohon, ruang gerak jadi lebih lebar.

gazebo landscape taman

hal lain, penggunaan gazebo tentu menunjang untuk berkegiatan di area ini. adanya tempat berteduh dapat digunakan sebagai area istirahat yang dapat cepat digapai segera setelah selesai bermain – main. membantu sekali ya?

rumput setengah lingkaran

lahan rumput yang luas dapat juga dimanfaatkan untuk membentuk sudut setengah lingkaran, persis antara area bata dengan lahan rumput itu sendiri. sudut lengkungan lingkaran juga berkontribusi menambah area taman tampil lebih indah.

hal ini juga salah satu keuntungan jika area taman anda punya lahan yang cukup luas, pasalnya akan lebih berefek jika dibanding lahan tipe kecil.

Kursi taman untuk santai

landscape taman 4
via real homes

beberapa kursi dapat menujang waktu bersantai anda di landscape taman rumah. seperti halnya kursi satu ini, bentuk bermodel ayunan bisa jadi pilhan tepat untuk anda aplikasikan disini.

dari sisi penampilan, taman anda terlihat lebih tepat guna dan juga fotogenik, bersantai bersama keluarga ataupun kerabat jadi hal yang mengasyikan di area ini.

tambahan lantai

siapa bilang lantai hanya untuk dalam rumah? penggunaan area landscape taman bukanlah ide yang buruk, malah dari sini taman terlihat lebih berisi dengan adanya lantai. mungkin lantai kayu jadi pilihan yang tepat untuk diaplikasikan, atau homeowners punya lantai favorit sendiri?

Perkaya ragam tipe bunga

landscape taman 5
via missouri botanical garden

apa jadinya landscape taman tanpa sebuah bunga? nah, perlunya anda menggunakan tipe – tipe taman untuk area ini. bahkan, bisa dikatakan bahwa bunga merupakan komponen yang tidak bisa dipisahkan dari sebuah taman

beberapa ide untuk penggunaan tipe bunga pada taman bawah seperti :

Jalan memutar

landscape taman 6
via gsgardens.co.ukpai

jalan setapak merupakan ide bagus untuk taman. anda tidak perlu khawatir berjalan – jalan pada area ini, rumput tidak akan rusak dengan adanya pembatas seperti jalan.

penyediaan lahan jalan tersendiri juga berdampak dari tampilan pada landscape taman anda lho!

paving blok

taman biasa menggunakan paving blok untuk membuat jalan. dengan cara disusun mengelilingi area taman, hal ini membuat proses pembangunan jalan dapat diaplikasikan lebih simpel dan lebih cepat.

lengkapi dengan kerikil

material kerikil dapat jadi pilihan tepat untuk digunakan, dipasang pada sela – sela paving block, membuat jalanan lebih lebih indah dan juga mengurai tingkat rawan dari tergelincir.

Mini landscape untuk taman

landscape taman 7
via pinterest

memiliki hunian kecil bisa jadi pula berdampak dari luas landscape taman. hal ini menuntut untuk lebih memang membatasi dari sisi ukuran lahan, namun bukan berarti tidak mendapatkan taman yang indah.

seperti desain landscape taman diatas ini, dengan beberapa tanaman dan dipadukan dengan satu kursi menempel pada area tanaman, tentu dapat menunjang area untuk bersantai walau tidak dengan luas lahan taman yang besar.

menarik ya?

cek juga harga keperluan untuk landscape taman lainnya DISINI

Rate this post

Comments

comments

Edwin Qhomemart

Hello, i am edwin. 3 years as a content specialist focusing on building materials, loves everything about buildings and their intricacies. Book readers and explore tours.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini