Kasur Busa vs Spring Bed : Pilih yang Mana?
Apakah Anda termasuk orang yang sedang bimbang mempertimbangkan antara kasur busa vs spring bed sebagai pilihan untuk kenyamanan tidur Anda?
Artikel ini akan membantu Anda untuk bisa membedakan kasur busa vs spring bed.
Kedua jenis kasur tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Anda bisa memililih salah satunya apabila sesuai dengan kebutuhan dan selera Anda.
Table of Contents
Simak penjelasan kasur busa vs spring bed berikut ini!
Kasur Busa
Kasur busa terbuat dari bahan busa yang elastis dan responsif. Pada umumnya, jenis bahan yang digunakan dalam pembuautan kasur busa adalah foam polyurethane (PU) atau memory foam.
Berikut ini akan dijelaskan kelebihan dan kekurangan kasur busa.
Kelebihan :
Kenyamanan
Kasur busa dapat memberikan kenyamanan yang tinggi ketika digunakan. Bahan busa dapat menyesuaikan bentuk tubuh pengguna, sehingga dapat mengurangi tekanan pada titik tertentu.
Tidak Berisik
Kasur busa cenderung lebih diam ketika ada pergerakan di kasur daripada spring bed, sehingga tidak menganggu kenyamanan ketika tidur.
Harga Miring
Harga yang ditawarkan kasur busa cenderung lebih murah daripada spring bed, sehingga kasur ini sangat direkomendasikan untuk digunakan di kamar kos.
Kekurangan :
Kehilangan Keelastisitasan
Seiring penggunaan yang semakin lama, kasur busa cenderung kehilangan keelastisitasannya, terutama pada area yang sering digunakan.
Biasanya, bagian yang sering digunakan akan terasa lebih tipis dan tidak seempuk ketika pertama kali digunakan.
Hal tersebut bisa menganggu kualitas tidur Anda.
Namun, Untuk mengatasinya, Anda bisa dengan rajin membolak-balik posisi kasur atau mengantisipasi dengan perubahan posisi tidur atau duduk. Jadi, usahakan untuk tidak terlalu sering tidur atau duduk di sisi yang sama secara lama-lama.
Apabila memang sudah telanjur tipis atau tidak bisa ditangani, Anda bisa mengganti kasur secara teratur.
Suasana Kasur
Beberapa jenis kasur busa, terutama yang terbuat dari memory foam, cenderung menyimpan rasa panas terhadap tubuh ketika digunakan.
Spring Bed
Spring bed adalah jenis kasur yang menggunakan sistem pegas dalam struktur pembuatannya untuk memberikan dukungan tubuh ketika berada di kasur.
Berikut ini akan dipaparkan kelebihan dan kekurangan spring bed.
Kelebihan :
Tahan Lama
Spring bed cenderung memiliki ketahanan keawetan yang lebih lama daripada kasur busa.
Hal tersebut menjadi pilihan yang baik untuk Anda yang gemar mencari barang-barang awet atau tahan lama.
Sirkulasi Udara yang Teratur
Struktur pegas dalam spring bed memungkinkan udara mengalir dengan teratur di sekitar kasur, sehingga suhu tubuh ketika berada di kasur bisa lebih stabil.
Kenyamanan
Selain menimbulkan kenyamanan karena keelastisitasannya, spring bed juga memberikan solusi untuk Anda yang memiliki masalah kesehatan tulang.
Penggunaan spring bed bisa mengatasi masalah sakit punggung atau tulang belakang.
Kekurangan
Berisik
Salah satu kekurangan atau kelemahan penggunaan spring bed adalah kebisingan yang dihasilkan karena pergerakan yang ada di kasur. Hal tersebut bisa menganggu kenyamanan pengguna ketika tidur.
Biaya Tinggi
Kasur ini memiliki harga yang tinggi dibanding kasur busa. Pada umumnya, kasur ini direkomendasikan untuk Anda yang memiliki ruang kamar yang cenderung luas.
Beberapa pernyataan kasur busa vs spring bed di atas bisa Anda gunakan sebagai bahan pertimbangan antara kasur busa vs spring bed untuk menciptakan kamar tidur yang nyaman.
Namun, pemilihan keduanya harus berdasarkan kebutuhan, preferensi pribadi, anggaran, dan fungsi (apakah hanya sekadar untuk tidur atau untuk menyembuhan tulang punggung atau sakit tulang lainnya).
Apapun pilihan Anda, pastikan untuk mempertimbangkan hal-hal di atas dengan tepat, sehingga Anda bisa mendapatkan kualitas tidur yang terjamin dan nyaman.
Jadi gimana, udah paham mau pilih kasur busa vs spring bed?
Baik kasur busa maupun spring bed, bisa Anda dapatkan di Qhomemart Yogyakarta.
Toko tersebut menyediakan berbagai kebutuhan untuk pembelian kasur dan jenis furniture lainnya yang mendukung penciptaan kamar tidur.
Terdapat banyak pilihan jenis, harga, dan ukuran kasur yang bisa Anda miliki sesuai dengan selera.