Wujudkan Kamar Mandi Bathtub Impian Lewat 12 Inspirasi Ini!
Inspirasi kamar mandi bathtub yang membuat mandi lebih nyaman dan dan berkonsep minimalis. Intip juga desain bathtub bikin mandi ala raja!
Barang kali anda menginginkan kamar mandi lengkap dengan bathtub mandi yang menunjang kenyamanan? Memiliki bathtub adalah impian semua orang. Mandi dengan bathtub adalah cara terbaik menikmati mandi.
Dengan harga bathtub yang cukup mahal, jangan sampai kamar mandi memakai konsep yang tidak sesuai. Inspirasi berikut membawa pikiran anda ke dalam kreativitas yang bisa diaplikasikan ke kamar mandi anda, simak dibawah ini!
Table of Contents
Bathtub Yang Dekat Dengan Alam
Nuansa alam tidak pernah salah!
Rasanya mandi dengan nuansa alam itu dambaan setiap orang. Penempatan bathtub ini bersandingan langsung dengan kaca, yang dapat digunakan memandang area luar.
Untuk melindungi privasi, gunakan kaca khusus yang tidak dapat terlihat dari luar. Dijamin, nuansa mandi selalu spektrakuler setiap hari.
Bathtub Sudut Dengan Keramik bunga
Satu kelebihan dari bathtub sudut yang qhomelovers tau, adalah tidak membutuhkan banyak ruang. Menempatkan disudut akan membuat bagian tengahnya lebih kosong. Dan ini berguna terlebih untuk ukuran kamar mandi kecil.
Dengan ruang kosong tersebut, anda bisa mengisi dengan beberapa benda. Jikapun tidak, untuk tidak membuatnya begitu kosong, mengaplikasikan model keramik bermotif adalah cara yang baik.
Misalnya, keramik dengan desain bunga seperti diatas. Motif bunga seperti mengisi kekosongan, meskipun anda tidak menempatkan banyak benda. Motifnya terlihat ramai, sehingga terlihat mengisi.
Bathtub Dengan Granit Mewah
Kita bisa melihat kemewahan dari bathtub yang memiliki kaki. Model bathtub ini dinamakan claw foot yang ekses pada jaman dahulu. Menggunakan jenis ini membawa kamar mandi yang terkesan “kembali” ke jaman dulu.
Anda bisa mempertimbangkan batu berwarna emas, yang sejalan dengan kesan mewah.
Selain itu, menempatkan bathtub kamar mandi berkombinasi material granit sangat bisa jadikan kamar mandi terlihat mewah.
Kesegaran Kamar Mandi Dengan Bathtub dan Tanaman Ruangan
Terlanjut memiliki desain kamar mandi bathtub yang tidak terkonsep, dalam arti standar, bukan berarti anda tidak bisa mengubahnya.
Beberapa komponen kecil pun dapat berdampak besar, mengubah konsep kamar mandi menjadi lebih menarik. Contohnya, anda bisa menempatkan tanaman hidup ke dalam kamar mandi. Hal ini membawa kesan lebih rindang untuk kamar mandi anda.
Namun jangan lupa, perhatikan penempatan tanaman tetap dekat ke sinar matahari. Ini demi membuat tanaman tetap indah dan hidup.
Kamar Mandi Bathtub
Melalui konsep alam, kamar mandi bathtub ini menawarkan konsep mandi yang tidak akan pernah membosankan. Konsep ini umumnya ditemui pada resort-resort yang memiliki keindahan alam, namun juga ada di beberapa rumah.
Untuk membangun ini, diperlukan udara segar dan space yang bebas dari kebisingan. Ini demi membuat mandi di area ini lebih maksimal.
Anda bisa menambah beberapa bagian seperti batu kali atau batu warna putih yang menjadi ide luarbiasa untuk hal ini. Berjalan melalui jalan setapak berlapis batu tadi, konsep ini menyajikan mandi seperti di alam lepas.
Nuansa Kuning Pada Bathtub
Menurut psikologi, warna kuning mampu menimbulkan perasaan energi, kebahagian dan optimisme. menggunakannnya pada kamar mandi bathtub sangat baik untuk menyambut dan mengawali hari.
Penempatan warna kuning didekatkan pada bathtub, sehingga nuansa nyaman dari bathtub dan energi positif dari warna kuning diharapkan mampu memancar ke tubuh.
Dibagian lain, menambah keramik dinding berornamen menjadi pilihan yang pas mengisi kekosongan. Atau setidaknya, ini bisa dilakukan jika anda tidak mengingingkan warna kuning secara full untuk kamar mandi. menarik bukan?
Bathtub Dengan Kemewahan
Penyuka kesan mewah? desain kamar mandi bathtub ini mengadopsi unsur kemewahan dari pemakaian marmer/granit. Seperti yang diketahui, material bangunan tersebut dikenal menghadirkan kesan mewah pada ruangan.
Jika biasanya ditempatkan pada ruang tamu, anda bisa bereksperiman ke kamar mandi.
Kombinasikan dengan lampu led yang menghias dibagian bawahnya. Agar tidak mengganggu, pasang lampu led sedikit menyelinap ke selah-selah pojokan dari tempat utama bathtub.
Desain Bathtub Kamar Mandi ala Spa
Apa yang qhomelovers rasakan ketika berkunjung ke spa? Nyaman, relax dan santai sudah terasa. Hal ini bisa anda tiru dengan membuat desain kamar mandi bathtub yang diadopsi ke kamar mandi anda.
Misalnya tempat spa kerap ditemui rak yang berisi penyimpanan handuk dan alat spa lainnya. Anda bisa membuat tempat khusus yang sama di kamar mandi.
Anda bisa menempatkannya berjauhan atau berdekatan dengan bathtub. Jika ukuran kamar mandi cukup besar, anda bisa menempatkannya sedikit berjauhan supaya tidak terkesan sempit.
Konsep Kamar Mandi Bathtub Dark and Dreamy
Konsep dark and dreamy merujuk pada kesan kamar mandi yang serba hitam dengan menampilkan lambang kemewahan. Konsep ini lebih maksimal dengan pemakaian marmer mulai dari lantai hingga bagian dinding.
Meskipun bathtub memiliki warna kontras, warna ini masih sejalan dengan elemen-elemen didalamnya. Anda dapat menambah elemen lain seperti kursi yang dibuat dari kayu. Tambahan ini membuat ruangan kamar mandi tidak terlalu glamor, namun dapat memanjakan diri secara mandiri.
Minimalis dan Tenang
Konsep ini didesain oleh studio william hefner, yang menyajikan tentang minimalis dan kesederhanaan. Kunci dari konsep ini adalah kesederhanaan. Mengusung konsep less is more, kamar mandi bathtub membawa kesan alami namun teras mewah.
Warna palet netral memiliki kecocokan yang tinggi terhadap konsep ini. Meski begitu, beberapa detail kecil ikut mendongkrak tampilan secara keseluruhan. Jadi, jangan lupakan detail terkecil sekalipun.
Penampilan Klasik
Penampilan ala klasik masih menjadi nilai tersendiri meski jaman sudah “modern”. Beberapa orang memiliki persepsi yang berbeda terkait tentang penampilan ini. meski belum tentu mengalami masa itu sendiri.
Namun, kamar mandi bathtub ini memadukan elemenen tradisional yang disesuaikan dengan masa kini.
Contohnya, lantai hitam putih kotak serta bak mandi yang menggunakan kaki nampak anggun layaknya abad pertengahan. Tambahan lampu dinding antik dan karpet permadani yang ada, menambah kesan tradisional makin menguat.
Menambah Frame Klasik Bersanding Bathtub
Kalau anda memperhatikan bagian tengah dari desain diatas, itu adalah frame. Frame diatas membentuk kotak dan menampilkan layaknya karya seni dengan bingkai emas yang glamor. Yang ditampilkan tentu saja alat-alat mandi seperti shower dan semacamnya.
Dengan konsep ini, anda seperti mandi di tempat gallery seni. Bukan begitu qhomelovers merasakannya? Apalagi dengan kombinasi dengan adanya bathtub, mampu membuat kamar mandi terlihat memukau.