Dekorasi

Intip 5 Dishwasher Low Watt : Hemat Energi, Tenaga, dan Waktu!

Dishwasher menjadi salah satu alat elektronik yang banyak digunakan oleh masyarakat modern karena fungsinya yang optimal sebagai alat pencuci piring otomatis. Alat ini diciptakan untuk mencuci piring dan beberapa peralatan masak lainnya dengan waktu yang cepat tanpa perlu mengeluarkan banyak tenaga. Selain itu, beberapa dishwasher dari brand-brand tertentu juga menciptakan dishwasher low watt untuk menghemat energi listrik sehari-hari.

dishwasher low watt

Artikel ini akan memberikan beberapa inspirasi atau rekomendasi dishwasher low watt yang bisa kamu gunakan sekarang juga. Selain sebagai dishwasher low watt, beberapa dishwasher di bawah ini juga menjadi pilihan yang tepat dengan harga-harga yang terjangkau. Apa saja rekomendasi dishwasher low watt yang bisa digunakan dengan hemat energi dan hemat budget? Simak beberapa ulasan berikut ini!

Rekomendasi Dishwasher Low Watt

Ini dia beberapa merek dishwasher low watt yang bisa kamu beli sebagai alat pencuci piring otomatis yang hemat energi dan hemat tenaga.

Modena

dishwasher modena 5L

Modena menjadi pilihan pertama dalam rekomendasi dishwasher low watt. Modena merupakan salah satu merek alat elektronik yang biasa digunakan untuk membantu aktivitias sehari-hari dengan mudah, salah satunya adalah dengan adanya penciptaan dishwasher. Tak heran apabila Modena laris di pasaran karena produknya yang bervariasi dengan harga yang terjangkau.

Dishwasher Modena menjadi rekomendasi alat pencuci piring otomatis dengan beberapa pilihan tipe, mulai dari kapasitas kecil hingga besar. Di bawah ini akan dipaparkan beberapa tipe dishwasher Modena yang bisa kamu miliki.

Tipe Dishwasher Modena Low Watt

TipeKonsumsi AirDaya Listrik 
WP 1200FDWH DISHWASHER11L1760W
WP 7121S DISHWASHER10L1760W
WS 1020G DISHWASHER5L730W
Tabel Rekomendasi Tipe Dishwasher Modena

Beko

Beko merupakan salah satu merk alat elektronik dari Turki yang saat ini banyak digunaka oleh masyarakat Indonesia. Beko memberikan beberapa pilihan alat elektronik, khususnya appliance untuk dapur, salah satunya dishwasher. Merk ini menciptakan beberapa tipe dishwasher yang masing-masing tipe memiliki fitur tersendiri dengan teknologi canggihnya. Ini dia beberapa merk dishwasher Beko yang bisa kamu beli sekarang!

Tipe Dishwasher Beko

TipeKonsumsi Air Voltase 
DTC36810S6L220 – 240 V
DTC36610B6.5L220 – 240 V
DFN05311S11.5L220 – 240 V
Tabel Rekomendasi Tipe Dishwasher Beko

Fotile

dishwasher fotile

Fotile merupakan brand terkenal dari Tiongkok yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia sebagai pelengkap appliance di rumah. Brand ini menjadi rekomendasi dishwasher selanjutnya. Dishwasher Fotile diciptakan dengan model yang berbeda dari yang lainnya. Salah satu tipe dishwasher Fotile yang dapat kamu gunakan adalah SD2F-P1XL – DISHWASHER SINK.

Dalam satu set pembeliannya, kamu sudah mendapatkan dishwasher plus sink yang digunakan untuk mencuci piring. Teknologi dishwasher dari brand ini juga sangat modern karena dibekali dengan anti-misoperation capacitive touch screen atau orange light sebagai tombol pengoperasiannya. Masih banyak fitur yang bisa kamu gunakan di sini untuk membersihkan cucian piring dengan sempurna.

SD2F-P1XL – Dishwasher SINK dibanderol dengan harga <Rp20.000.000. Harga sekian tentu saja masih masuk kantong untuk pembelian dishwasher yang canggih dan estetik ini. Dibekali juga dengan bahan-bahan yang kokoh, sehingga awet selama penggunaan. Dalam penggunaannya, kita membutuhkan daya listrik kurang lebih 2000W.

Diamante

Dishwasher Diamante direkomendasikan buat kamu yang berencana membeli dishwasher. Brand ini memberikan dua penawaran tipe yang bisa kamu miliki sekarang juga. Kedua dishwasher ini didesain dengan ukuran yang minimalis dan harga yang terjangkau. Tersedia warna silver untuk dua pilihan tipe ini.

Tipe Dishwasher Diamante

Tipe Konsumsi AirKonsumsi Energi
ROTAZIONE 9010258kwh
ROTAZIONE 90 X9L0.907kwh
Tabel Rekomendasi Tipe Dishwasher Diamante

Ariston

Ariston menjadi salah satu brand appliance dan sanitary yang juga banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Dishwasher-lah yang menjadi salah satu produk laris dari brand ini. Dishwasher Ariston tersedia beberapa tipe yang bisa kamu pilih. Beberapa tipenya antara lain, LFOC322X, LFC2C19X, LFC2C19, dan LFOC322.

Itu dia beberapa dishwasher terbaik yang bisa kamu miliki sekarang juga. Gimana, kamu tertarik pakai dishwasher yang mana? Dishwasher-dishwasher tersebut bisa kamu dapatkan di Qhomemart. Qhomemart merupakan salah satu toko terlengkap dan terbesar di Jogja yang menyediakan berbagai produk kebutuhan hunian, mulai dari bahan bangunan, sanitary, appliance, tools, lighting, hingga furnitur, dan masih banyak lagi.

Qhomemart beralamat di Jl. Raya Janti Jl. Ringroad Timur No.96, Jaranan, Banguntapan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Toko ini buka setiap hari pukul 08.00-22.00.

Informasi selengkapnya bisa hubungi kami dengan klik ikon WhatsApp di bawah ini atau kontak di nomor +628112863773.

Kunjungi toko kami sekarang dan lengkapi kebutuhan hunianmu bersama Qhomemart yang sudah pasti lengkap!

Rate this post

Comments

comments

Agustina Rita Kurniawati

Penulis kreatif yang tahu tentang kebutuhan hunian. Siap berdiskusi bersama dan tertawa sambil membangun rumah impianmu!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini