Ide Warna Cat Dapur Sempit Agar Terlihat Luas
Memiliki ruang terbatas untuk dapur mungkin menjadi masalah bagi beberapa orang. Apalagi dapur yang sempit dapat terasa semakin sempit jika pencahayaan maupun penataan dan pemilihan warna cat dapur salah.
Meski sering disepelekan, warna cat dinding pada dapur ternyata mampu mempengaruhi tampilan dapur yang cukup signifikan loh. Dengan pemilihan warna dan konsep tertentu, kita bisa menciptakan ilusi dapur yang terasa luas meskipun Anda memiliki ruang terbatas.
Table of Contents
Inspirasi Warna Cat Dapur
Dalam menentukan warna cat dinding dapur memang perlu banyak pertimbangan. Apakah warna cat dinding dapur senada dengan tema yang Anda angkat di rumah, atau warnanya membuat dapur terlihat terlalu mencolok, atau pilihan warna seperti apa yang tepat untuk dapur. Agar tidak terlalu bingung dalam menentukan warna cat dapur, terutama untuk menyiasati dapur sempit jadi terkesan luas, Anda bisa melihat beberapa inspirasi berikut ini.
Warna Abu Tua dengan Jendela Lebar
Meskipun memiliki dapur yang kecil, tentu Anda bisa menyiasatinya agar terlihat cukup luas. Abnda bisa memberi sedikit saja sekat dapur dengan ruangan lainnya. Selain itu, jendela yang cukup besar pun diperlukan agar sirkulasi udara dan pencahayaan pada ruang dapur memadai. Pemilihan warna pada dapur dengan ruang terbatas memang sangat berpengaruh. Salah satu warna cat dapur yang cocok untuk membuat ilusi luas adalah abu-abu.
Anda bisa menggunakan warna cat abu-abu tua agar dapur Anda tidak terkesan terlalu gelap. Padukan warna cat tembok tersebut dengan kitchen set warna cukup terang. Pemilihan warna lantai dapur pun cukup berpengaruh. Jika warna cat dinding dapur Anda abu-abu, Anda bisa memilih warna lantai yang terang seperti putih, krem, atau cokelat muda. Pilihan lantai kayu pun dapat menjadi salah satu alternatif untuk membuat dapur Anda menjadi lebih estetik dengan gaya minimalis.
Warna Abu Muda
Selain warna abu tua, abu muda pun bisa menjadi salah satu pilihan. Memadukan warna dinding abu muda dengan meja kayu pun dapat membuat dapur Anda menjadi lebih nyaman. Kesan warna abu muda yang agak terang dapat membuat ilusi dapur mungil Anda terasa lebih luas. Jangan lupa untuk menghadirkan jendela yang memadai pula di dapur.
Jendela dapur sangat penting sebagai sirkulasi udara dan juga sumber pencahayaan yang cukup untuk dapur.
Biru Muda
Biru muda adalah salah satu warna cat yang dapat membuat kesan dapur menjadi tidak terlalu sempit. Warna biru muda identik dengan warna langit yang luas. Warna biru muda menyegarkan namun lembut dapat membawa suasana segar di dalam dapur Anda. Padukan dengan kitchen set netral warna putih pun dapat membantu Anda
Perpaduan Hitam dan Nuansa Kayu
Warna hitam terkesan gelap namun ternyata dapat juga membuat dapur Anda terlihat lebih estetik dan juga terasa lebih luas. Agar dapur tidak terasa gelap, padukan dengan nuansa meja kayu warna terang. Hal ini dapat menyeimbangkan warna dan juga desain dapur yang minimalis. Desain dengan menggunakan perpaduan warna gelap dengan elemen kayu terang dapat membuat dapur rumah Anda menjadi lebih elegan dan cantik.
Jual Cat Interior Jogja
Untuk memberikan warna yang tepat pada dapur Anda, Anda bisa memilih berbagai warna cat interior di Qhomemart. Tersedia berbagai warna cat interior dengan kualitas terbaik di Qhomemart. Qhomemart juga menyediakan mesin tinting jika Anda ingin membuat atau menghasilkan warna sendiri agar lebih sesuai dengan keinginan dan kebutuhan Anda.
Tersedia pula berbagai kebutuhan rumah mulai dari bahan bangunan, lantai, atap, perlengkapan kamar mandi, furniture, dan lain sebagainya hanya di Qhomemart.