Tips & Trick

Berapa Harga Tangga Besi? Ini Hitungannya

Harga Tangga Besi – beberapa tipe rumah mempunyai lebih dari satu lantai,tentu saja tangga jadi komponen wajib masuk dalam checklist. Ketahui harga dari tangga besi berdasar jenis pada penjelasan dibawah ini.

Tentu anda sudah tahu fungsi tangga rumah sebenarnya bukan? Sebagai penghubung rumah , keberadaan tangga wajib ada terlebih lagi untuk tipe rumah 2 lantai. Dulu , fungsi utamanya memang hanya seperti ini. Namun seiring perkembangan jaman , semakin banyak bentuk tangga dengan berbagai bentuk unik dan menyesuaikan dengan pemiliknya.

Jadi bukan hanya sebagai tempat penghubung antar ruangan ya homeowners, penggunaan tangga juga dapat menambah kesan estetik pada sebuah hunian atau bahkan hingga toko. Tentu semua setuju kalau ini merupakan komponen wajib ketika anda menemui bangunan berlantai dua.

Nah, selain sebagai penghubung, pertimbangan jenis dari tangga juga perlu diperhatikan, jenis besi salah satunya. Jenis material dapat menentukan bagaimana kenyamanan maupun tampilan hasil akhirnya. Besi bisa jadi pilihan tepat menilik dari beberapa kelebihan yang dimiliki.

Harga Tangga Besi

Walau sama-sama dari material yang sama, banyak sekali pilihan desain tangga besi yang bisa dipakai. Ada yang berbentuk biasa hingga desain futuristik untuk rumah. Desain juga berpengaruh pada segi harga tangga besi nya. Harga berikut merupakan harga perkiraan yang diambil dari berbagai sumber

Tipe Tangga Besi Memutar | Rp 6 – 7 Jutaan

tangga besi memutar
harga tangga besi memutar ivia: pinterest

Model tangga besi memutar kerap kali dipakai untuk rumah , juga pada bangunan perkantoran. Model tangga biasa dipasang dibagian samping bangunan, sebagai penghubung pintu masuk dengan area luar.

Bentuk memutar dibuat untuk meminimalisir penggunaan ruang untuk tangga , terlebih jika lahan bangunan tidak terlalu besar. Bentuk memutar juga baik untuk menghadirkan kesan yang futuristik pada bangunan. Hiasan pada railing bisa dibuat sedemikian rupa untuk menambah sisi tampilannya, jika anda ingin kesan yang minimalis dapat dipertahankan saja bentuk yang lurus.

Warna dapat dipakai memakai warna netral, kebanyakan orang lebih menyukai warna hitam. Selain elegan , warna hitam dapat menyamarkan debu – debu menempel , terlebih dengan letaknnya yang berada diluar.

Tangga Luar | Rp 5 – 6 jutaan

tangga besi luar
via pinterest

Ketika membangun tipe rumah tinggi dari segi infrastruktur , ini punya beberapa kelebihan dibanding yang tidak. Seperti perbandingan untuk area perkotaan, ini berpotensi 10x lipat terjadinya banjir dibanding area desa, mengingat padatnya letak rumah antara satu dengan yang lain juga bagaimana sistem selokan airnya.

Membangun rumah tinggi tentu perlu dibarengi dengan bagian tangga dibagian depan. Perkiraan tangga seperti model diatas berkisar antara 5-6 jutaan, tentu ditentukan dari bagaimana jenis besi maupun desain yang diaplikasikan. Harga tangga besi jenis ini berkisar pada harga 5-6 jutaan

Tangga Kayu Kombinasi Besi | Rp 3 – 4 Jutaan

harga tangga besi kombinasi kayu 1
via: pinterest

Pertimbangan model tangga besi dapat mengacu pada beberapa aspek kelebihan yang mungkin tidak didapat dari jenis kayu. Kalau pusing dengan pemilihan , kenapa tidak coba gabungkan saja 2 material ini.

Untuk jenis tangga kombinasi seperti ini, besi dipakai sebagai kerangka pada bagian bawah sedangkan kayu dipakai untuk anak tangga. Besi sebagai rangka dipilih karena sisi kekuatan yang lebih baik.

Sedangkan kayu umumnya lebih empuk untuk anak tangga , sehingga sangat baik untuk kenyamanan pijakan kaki pada pengplikasiannya. Dari sisi tampilan, kayu juga memberi kesan yang natural. Harga tangga besi kombinasi seperti bisa didapat sekitar 3-4 jutaan tergantung dari desain dan ukuran.

Tangga Besi Galvanis Minimalis | Rp 1.600.000

harga tangga besi
via: mphventurescorp

Pemakaian besi hollow galvanis memberi desain mewah , klasik hingga minimalis. Kalau anda penyuka konsep rumah dari beberapa “aliran” desain seperti ini , pemakaian jenis tangga ini bisa jadi pilihan.

Besi hollow galvanis banyak dibuat dari berbagai bahan , namun umumnya dibuat dari komposisi alumunium 1% , zinc coating 97% serta bahan campuran 2%. Beberapa tempat bahkan menyatakan komposis 98% zinc coating dan 2 % alumunium.

Untuk pemakaian pada tangga , terdapat beberapa keunggulan yang didapat seperti kekuatan yang baik , ketahanan yang lama serta cocok untuk kebutuhan pemakaian jangka panjang, juga harga tangga besi yang terjangkau

Berapa Biaya Membuat Tangga Besi Secara Custom?

Mungkin sedikit berbeda jika anda memesan tangga secara custom. Harga tangga besi custom tidak bisa secara pasti dihitung jika melalui ini, mengingat itu bergantung dari bagaimana ukuran tangga pada area bangunan yang diperunttukan. Namun sebagai acuan, anda bisa memperkirakan harga bahan besi per meter dikalikan dengan perkiraan lebar area tempat

itu tadi penjelasan tentang harga tangga besi , semoga bermanfaat ya! Cek juga kebutuhan bahan bangunan rumah lainnya DISINI , konsultasikan gratis dengan klik link tautan whatsapp dibawah!

Rate this post

Comments

comments

Edwin Qhomemart

Hello, i am edwin. 3 years as a content specialist focusing on building materials, loves everything about buildings and their intricacies. Book readers and explore tours.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini