Tips & Trick

Kenali Fungsi Kunci Inggris Untuk Berbagai Keperluan

Fungsi kunci inggris pada dasarnya mengendurkan/membuka mur atau baut. Namun diluar dari itu, ada banyak lho fungsi-fungsi lain yang perlu anda ketahui, supaya pemakaian kunci inggris lebih fungsional.

Anda mungkin sudah tidak asing dengan yang namanya kunci inggris, bukan? kunci ini sering ditemui baik ketika berada di bengkel maupun memiliki sendiri dirumah.

Selain dari fungsi dari kunci inggris yang utama, ternyata ada juga kegunaan lain dari kunci inggris yang perlu anda tahu. Ini daftarnya :

Fungsi Utama : Pengencang dan Pengendur Mur/Baut

Pada dasarnya, fungsi kunci inggris adalah pengendur dan pengencang mur dan baut. Kunci inggris diciptakan untuk hal ini, namun dengan fleksibilitas dapat diatur sesuai ukuran yang dibutuhkan.

Semua ukuran dalam satu alat, adalah hal yang ditawarkan kunci inggris. Karena ukuran rahang dapat diatur besar kecilnya, ini membuat kunci inggris adalah kunci mur dan baut segala ukuran.

Fungsi kunci inggris untuk berbagai keperluan

Fungsi Untuk Berbagai Keperluan

1. Semua Hal Berhubungan Dengan Otomotif

Kalau anda seorang pegiat otomotif atau memiliki bengkel, sudah pasti kunci inggris adalah jenis kunci yang harus dimiliki. Pasalnya, otomotif tidak dipisahkan dengan mur dan baut.

Entah itu kendaraan mobil, motor, truck dan semacamnya, kunci inggris dapat masuk ke berbagai jenis setidaknya pada beberapa bagian.

Fungsi kunci inggris digunakan untuk membongkar mesin, body dan bagian-bagian lainnya. Disisi lain, ini menjadi kunci alternatif ketika tidak ada kunci pas dan ring yang sesuai.

2. Pengganti kunci pas atau ring yang rusak

Kunci inggris sangat membantu ketika kunci pas dan ring sedang rusak. Kunci pas/ring dapat mengalami aus, sehingga membuka atau menutup baut dan mur jadi tidak efektif. Meski begitu, kunci inggris tidak serta merta bisa menggantikan kunci pas/ring, anda tetap memerlukannya sebagai kunci utama pembuka mur/baut.

Karena penggunaan kunci inggris yang benar bukanlah menjadi sebagai kunci utama, namun kunci alternatif ketika kunci pas dan ring sedang rusak.

3. Sebagai tuas pengungkit

Apakah qhomelovers pernah menggunakannya sebagai tuas pengungkit? Nah, ini bisa dilakukan memakai kunci inggris.

Tuas pengungkit bisa menggunakan kunci inggris, terlebih untuk mengangkat benda berat. Material yang dipakai sangat baik untuk mendukung kegiatan pengungkitan karena materialnya yang keras juga didukung gagang yang panjang.

4. Pengencang katup air

Kalau anda ingin menginstal atau mengaplikasikan katup air, anda bisa melihat kalau dibagian samping ada bentuk semacam baut, yang berfungsi untuk mengencangkan. Kunci inggris sangat diperlukan untuk mengecangkan katup air.

Apalagi anda mungkin membeli berbagai ukuran katup air, kunci inggris sangat membantu karena bisa diaplikasikan sesuai ukuran katup yang dibutuhkan.

5. Tools Untuk Keadaan Darurat

Misalnya ketika anda sedang mudik dan kendaraan mengalami kendala ketika perjalanan. Kunci inggris adalah tools atau alat yang bisa diandalkan seperti mengganti roda, mengencangkan body dan sebagainya. Ini adalah contoh kegunaan kunci inggris ketika dalam keadaan darurat.

Fungsi kunci inggris

6. Menjangkau area-area sempit

Ketika ada mur/baut yang areanya sulit dijangkau, kunci inggris mungkin jadi jawabannya. Hal tersebut karena gagangnya yang panjang, ada yang mencapai 30 cm.

7. Support perbaikan berbagai benda

Tidak hanya untuk otomotif saja, kunci inggris bisa diandalkan untuk mengencangkan atau mengendurkan alat alat rumah tangga seperti kulkas, mesin cuci, ac, pompa air dan sebagainya.

Untuk kategori lain, misalnya untuk dibidang tanaman. Kunci inggris dapat dipakai mengendurkan baut/mur pada pemotong rumput, peralatan taman dan masih banyak lagi. Ada juga kegunaan dikategori lain seperti furniture, alat perkakas dan lain sebagainya.

Nah, itu tadi berbagai fungsi kunci inggris pada berbagai keperluan. Semoga bermanfaat!

Qhomemart menjual kunci inggris dari berbagai brand ternama. Bisa beli lewat whatsapp atau marketplace kami. Ayo segera transaksi!

Whatsapp : 0811 2863 773

Alamat : Jl. Raya Janti Jl. Ringroad Timur No.96, Jaranan, Banguntapan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55198

Jam Buka : 08.00-22.00 (Senin-Minggu)

Rate this post

Comments

comments

Edwin Qhomemart

Hello, i am edwin. 3 years as a content specialist focusing on building materials, loves everything about buildings and their intricacies. Book readers and explore tours.

Tanya Gratis Disini