Dekorasi

Desain Meja Kayu yang Unik untuk Pecinta Seni

Kayu adalah bahan material yang banyak diminati dan dijadikan berbagai macam perabot seperti lemari kayu, meja kayu, kursi kayu, dan lain sebagainya. Bahan kayu yang kuat dan tampilannya yang alami membuatnya banyak digemari terutama bagi Anda yang suka dengan desain interior rumah minimalis yang natural dan asri.

Meja kayu tentu saja dapat digunakan untuk berbagai ruangan. Meja yang agak pendek biasanya untuk diletakkan di area ruang tamu. Meja yang agak memanjang dan tinggi biasanya digunakan untuk meja makan di ruang makan. Meja kayu juga banyak digunakan sebagai meja kerja yang nyaman.

Meja Makan yang Unik dengan Efek Air

meja kayu 1
source: bodyartstyle.com

Motif yang dimiliki oleh meja dengan material kayu mungkin terkesan cukup membosankan. Meskipun memberikan kesan natural alami yang cantik dan manis, terkadang kita juga ingin sentuhan unik yang berbeda bukan? Meja dengan elemen lain seperti motif biru yang menggambarkan air untuk meja makan kayu dapat menjadi salah satu ide yang menarik nih.

Bahan resin kini mulai banyak digunakan untuk menghiasi ruangan baik untuk tambahan material pada dekorasi meja, hiasan dinding, dan juga lain sebagainya. Tentu saja bahan resin juga cocok untuk membuat meja makan Anda menjadi lebih unik. Resin warna biru yang diaplikasikan di tengah-tengah meja makan berbahan kayu dapat membuat meja makan Anda terlihat unik dan juga tidak biasa.

Dengan menghadirkan dekorasi resin berwarna biru, Anda bisa memiliki nuansa natural yang hangat sekaligus elemen segar dari warna biru dari resin yang ada pada meja makan Anda.

Meja Kayu Unik di Ruang Tamu

meja kayu
source: http://woodworklab.net/

Bagi Anda yang memiliki karakter unik dan suka dengan model meja kayu yang menarik, Anda bisa menggunakan meja dengan bahan kayu yang memiliki desain unik. Meja yang terdapat pada gambar di atas memiliki karakter unik dan juga menarik. Bahan material yang digunakan pada meja di atas menggunakan bahan kayu dan juga terdapat aksen bebatuan pada bagian dalam kayunya.

Meja yang terdapat pada gambar di atas memiliki uliran serat kayu yang dibuat cekung untuk diletakkan bebatuan dengan berbagai ukuran untuk menambah menarik tampilan meja tersebut. Setelah itu, meja dilapisi dengan kaca agar tetap memiliki permukaan datar dan dapat menonjolkan aksen kayu dan juga dekorasi bebatuan dalam cekungan kayu pada meja ruang tamu tersebut.

Meja Console Kayu untuk Ruang Tamu

meja kayu 3
source: apartmentsilike.wordpress.com

Meja konsol adalah meja yang terdapat di ruang tamu dan berfungsi sebagai meja hias atau meja untuk menaruh pajangan di dalam ruang tamu. Meja konsol atau meja console relatif tinggi dan juga agak tipis. Meja konsol dapat memberikan aksen modern dan cantik pada ruang tamu Anda.

Anda bisa memilih meja konsol dengan model kayu yang unik dan cantik. Desain kayu yang natural membuat kesan ruangan Anda menjadi hangat dan nyaman. Sebaiknya padukan dengan suasana ruangan yang memiliki warna dinding netral seperti putih, krem, atau warna terang lainnya agar dapat menonjolkan meja kayu tersebut. Tentunya meja ini sangat cocok juga sebagai dekorasi ruang tamu di rumah minimalis Anda.

Meja dengan Dudukan Kayu Akar Kayu

meja kayu 4
source: espacemosaik.com

Meja biasanya memiliki empat kaki di setiap sudutnya. Akan tetapi, ada juga lho meja yang sangat unik untuk meja makan Anda dengan menggunakan satu kaki atau satu dudukan meja dengan bentuk akar pohon. Meja seperti ini dapat membuat nuansa alami dan juga kesan seperti sedang berada di hutan, ya.

Padukan pula dengan kursi rotan untuk kursi makan agar memiliki warna yang senada. Jika tidak, Anda juga bisa memilih kursi kayu yang sederhana untuk dipadukan dengan meja makan yang Anda miliki. Kursi dengan motif kayu sederhana dapat membuat Anda lebih menonjolkan tampilan desain meja makan dan membuat ruang makan Anda menjadi sangat menarik dan juga unik. Ingin juga punya meja makan kayu yang unik seperti ini? hihihi

Meja Kayu untuk Ruang Kerja

meja kayu 5
source: House Designs

Tentunya memiliki meja yang nyaman di ruang kerja sangatlah penting. Anda akan bekerja seharian di meja kerja dan membutuhkan ruang yang nyaman agar produktivitas Anda baik. Tidak hanya meja yang nyaman, tampilan desain meja kerja untuk ruang kerja di rumah Anda pun perlu diperhatikan. Tampilan meja kerja yang cantik dan menarik tentunya dapat membuat Anda tidak terlalu bosan dan tidak terkesan monoton.

Meja kayu untuk kerja yang unik dengan gagang klasik dapat dijadikan sebagai salah satu pilihan Anda. Untuk menambahkan kesan bergaya klasik pada ruang kerja Anda, gunakan pula lampu meja dengan desain vintage atau desain klasik. Hal ini dapat membantu meja kerja Anda terlihat lebih menarik dan juga indah.

Bagaimana, sudah tertarikkah Anda untuk menggunakan berbagai meja kayu untuk rumah Anda? Yuk belanja aneka furniture dan kebutuhan rumah lainnya seperti bahan bangunan, lantai, atap, perlengkapan kamar mandi, perlengkapan dapur, dan lain sebagainya hanya di Qhomemart.

Rate this post

Comments

comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini