Dekorasi

Dekorasi Lebaran di Rumah 2025 Paling Menarik

Dekorasi lebaran di rumah harus dipersiapkan dengan benar. Jangan sampai kacau karena lebaran sebentar lagi, ayo simak tips dibawah ini qhomelovers!

Momen lebaran jadi hal yang penting. Apalagi setelah kita melewati masa masa covid-19 yang mengharuskan kita melewati masa masa lebaran, atau setidaknya lebaran yang tidak memungkinkan untuk berkumpul.

Mulai 2022, antusiasme para pemudik meningkat seiring pemerintah mulai membolehkan untuk mudik lebaran.

Anda yang berperan sebagai “tuan rumah” ketika hari lebaran, maka sudah saatnya anda perlu memperhatikan beberapa tips dekorasi lebaran di rumah berikut. Simak sampai habis ya!

Sofa Untuk Ruang Tamu

dekorasi lebaran di rumah
Via: unsplash.com

Jika memungkinkan, ini saat yang tepat membeli sofa baru untuk menyambut para tamu.

Tidak perlu mahal, terpenting adalah fungsi dari sofa itu sendiri.

Pilih sofa yang simpel dan cocok dengan tema, dengan begitu hasil dekorasi lebaran di rumah bisa maksimal.

Sekarang ini banyak sofa dengan harga terjangkau tapi punya kualitas jempolan. Seperti di qhomemart, menghadirkan ragam pilihan sofa dari sofa minimalis hingga sofa dengan ketebalan yang empuk.

Gunakan Bantal Untuk Sofa

bantal sofa

Meskipun membeli sofa baru biasanya mendapatkan bantal baru, tapi bagaimana jika anda melakukan penyegaran sofa lama?

Selain sofa lama yang bisa dibersihkan lagi, tambah dekorasi lebaran di rumah menggunakan bantalan lucu.

Tambah bantal yang punya desain unik, memikat, hal ini dapat menyamarkan sofa lama anda fresh kembali.

Gunakan lebih dari satu bantul untuk mendapat hasil maksimal.

Pakai Karpet

toko karpet jogja

Momen lebaran biasanya waktu yang tepat untuk mengunjungi sanak saudara dan bersilaturahmi.

Mengantisipasi tidak cukupnya kursi anda, belanja karpet yang bagus bisa jadi pilihan tepat. Ketika kursi tidak mampu menampung, karpet menjadi alternatif yang cepat tapi tetap nyaman duduk.

Bahkan banyak rumah yang memang menyediakan karpet untuk menerima tamu di kala momen lebaran. Makan secara lesehan sangat lah mengasikkan. menarik bukan?

Lampu Dekorasi ala Lebaran

dekorasi lebaran di rumah
Via: unsplash

Jangan lupakan sisi penerangan, anda bisa mempertimbangkan beberapa lampu dekorasi yang unik untuk rumah.

Momen berkumpul dimalam hari bisa dimaksimalkan dengan lampu dekorasi yang menarik.

Perpaduan warna lampu yang terang, menjadi value yang bagus selain lampu utama.

Silahturahmi terkadang masih berlangsung hingga malam hari, apalagi ketika hari pertama dan kedua lebaran.

Adanya lampu dekorasi membuat suasana lebih meriah dan cair.

Lukisan Kaligrafi

Ide dekorasi lebaran di rumah juga bisa dirayakan dengan menambah lukisan kaligrafi.

Lukisan sangat cocok untuk area dinding yang masih kosong, tambah beberapa jumlah tentu menambah nilai dekorasi yang lebih baik.

Anda juga bisa menggunakan ukuran lukisan kaligrafi yang lebih besar untuk menambah sisi pembeda dari ruangan.

Harga lukisan kaligrafi bergantung dari kesulitan desain, material hingga bingkai yang dipakai.

Pakai Toples Yang Baru

Dekorasi lebaran dirumah juga bisa loh melalui unsur “makanan”, salah satunya dari toples.

Pemakaian toples yang unik, membuat lebaran terasa meriah. Apalagi hari raya lebaran yang identik dengan acara makan makan, tentu saja bisa jadi pilihan yang bagus untuk anda.

Di qhomemart anda juga bisa dapetin toples toples makanana ala lebaran. Ayo hubungi whatsapp dibawah.

Balon Huruf Ramadhan

Balon membuat berbagai acara berkesan meriah. Balon tidak absen pada berbagai jenis acara mulai dari ulang tahun, syukuran, yang terkini bisa anda pakai untuk merayakan lebaran.

Peran ini dapat dipakai ketika acara silaturahmi saat makan makan, anda bisa menaruh balon bersanding dengan ruang makan.

Balon membuat suasana lebih meriah, suasana seketika lebih cari. Hadir dengan ragam pilihan warna, pilih yang sesuai dengan anda!

Belanja dekorasi lebaran di rumah dan furniture cuma di qhomemart, kunjungi gerai kami di jalan raya janti no 96 yogyakarta atau belanja online lebih mudah melalui whatsapp 0811 2863 773.

Rate this post

Comments

comments

Edwin Qhomemart

Berbagi pengetahuan membuat aku jadi lebih kuat. Itulah aku edwin, seorang konten spesialis dibidang bahan bangunan, sanitary dan peralatan tools. Hobi saya membaca buku, menyukai segala hal tentang hunian dan vibesnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini