7 Inspirasi Desain Interior Dapur Sederhana Minimalis Untuk Apartment
Dapur sederhana minimalis kini menjadi hal yang nge-trend dikalangan pemilik property terutama kaum milenial yang menyukai desain-desain interior yang unik dan nyaman.
Berbagai inspirasi desain dapur cantik sederhana bisa kamu temukan di internet mulai dari desain dapur untuk rumah yang berukuran besar hingga ukuran mungil pun ada. Dengan memperkaya referensi seputar desain dapur cantik sederhana akan membantu kamu dalam mendesain dapur sederhana minimalis impianmu.
Seringkali banyak orang merasa bahwa dapur pada apartment atau rumah berukuran mini itu terbatas dan tiba bisa diapa-apakan. Keterbatasan ruang pada apartmen menjadikan dapur bukanlah hal yang terlalu diperhatikan.
Yang penting bisa digunakan untuk masak dan cuci piring, begitu kebanyakan anggapan orang-orang yang tinggal di apartment. Padahal meskipun ukurannya yang tidak besar dan ruang yang terbatas, memiliki dapur cantik minimalis di apartment bukanlah hal yang mustahil. Pintar-pintarnya kamu saja dalam menata dan memilih konsep dapur untuk apartmentmu.
Nah, untuk kamu yang sedang tinggal di apartment dan ingin mempercantik dapurmu supaya berbeda dan lebih oke, yuk simak beberapa inspirasi desain interior dapur sederhana minimalis untuk apartment di bawah ini.
Table of Contents
Super mini, sederhana, namun tetap nampak cantik dan minimalis
Dapur pada apartment cenderung spacenya sedikit dan hanya bisa menampung tempat-tempat penting seperti kompor dan wastafel. Namun jika kamu menata lebih baik lagi, dapur mini pada apartmentmu bisa jauh terlihat lebih cantik dan multifungsi, lho.
Coba beri kitchen cabinet yang sesuai dengan ukuran dapur dan warna-warna yang bersih seperti putih atau krem. Bisa juga ditambah lampu dan gantungan panci pada area kitchen agar lebih rapi dan terang.
Manfaatkan ruang dan space yang ada di dapur dengan maksimal agar barang-barang juga bisa tertata rapi serta penampilan dapur juga lebih menarik.
Meja Makan Mini Juga Bisa Jadi Hiasan yang Berguna
Keterbatasan ruang pada apartment menjadikan meja makan seringkali dihilangkan. Padahal meja makan juga punya fungsi yang penting untuk meletakkan barang/makanan tertentu hingga tempat berbincang bersama teman atau keluarga di apartment.
Kalau kamu ingin ada kehadiran meja makan di apartmentmu yang ukurannya tidak terlalu besar, desain dapur minimalis 2×2 yang satu ini bisa kamu contek. Tak hanya bersih dan rapi, desain dapur cantik minimalis ini juga terlihat nyaman dengan kursi kecilnya untuk nongkrong di apartment.
di Pojokan Tapi Tetap Stylish
Meski dapur pada apartmentmu berada di pojokan, bukan berarti tidak bisadihias dan didekor agar tampak lebih indah. Malahan dapur yang berada di pojok lebih mudah untuk dipercantik karena dibatasi oleh tembok. Kamu bisa juga menambahkan hiasan atau foto pada dinding dapur supaya tidak membosankan. Manfaatkan juga space yang ada untuk cabinet kitchen yang berfungsi untuk meletakkan barang-barang dan peralatan dapur supaya tidak berceceran begitu saja.
Menghadap Jendela Untuk Penerangan Alami
Membuat dapur sederhana minimalis tidak selalu harus punya dekorasi dan perabotan dapur yang nyentrik. Dengan bantuan jendela saja, dapurmu bisa jadi nampak berbeda. Apalagi jika apartmentmu terletak di lantai atas dengan pemandangan yang indah. Selain bisa memberikan penerangan alami, jendela pada dapur juga membuat dapur nampak lebih terang, bersih, dan sehat.
Lampu yang Memberikan Kesan Nyaman
Dapur sederhana minimalis juga bisa kamu wujudkan dengan memberikan sentuhan lampu dapur yang tepat. Dapu bisa terlihat lebih cantik dan nyaman dengan pemilihan lampu yang pas, tidak terlalu terang tapi juga tidak terlalu redup. Padukan juga dengan warna kitchen cabinet yang kamu miliki agar dapur cantik sederhana di apartmentmu lebih terkesan mewah dan nyaman.
Konsep Perabotan Dapur Minimalis
Punya dapur sederhana minimalis yang dekat dengan jendela apartment memang sangat menguntungkan. Selain bisa membantu kamu dalam penerangan, pemandangan dari jendela apartmentmu juga tentu jadi hal yang sedap dipandang apalagi jika kamu tinggal di apartement tengah kota yang mana gemerlap lampu dan perkotaan bisa terlihat jelas dari jendela.
Untuk mendukung itu, pilihlah perabotan dapur yang sederhana dan minimalis dengan sedikit dekorasi agar kesan mewah tetap melekat pada dapurmu. Dengan begitu, dapur cantik minimalis dengan view menakjubkan bukan lagi mimpi.
Simple tapi Tegas dan Elegan
Warna abu-abu, silver, hitam, dan putih adalah warna yang cocok jika kamu ingin dapur cantik sederhana di apartmentmu lebih terlihat kokoh namun elegan. Perpaduan warna-warna ini tidak pernah kehabisan cara untuk membuat suatu desain interior dapur sederhana minimalis nampak mewah meski perabotannya sederhana. Kombinasikan juga dengan furniture warna senada dan lampu dapur yang berbentuk unik.
Itulah beberapa inspirasi desain interior untuk dapur sederhana minimalis di apartment. Apakah kamu tertarik untuk membuat dapurmu terlihat lebih menawan?
cek kebutuhan dapur sederhana minimalis lainnya DISINI, konsultasikan GRATIS dengan klik link tautan dibawah.