Dekorasi

Dapur dan Taman Belakang Rumah Minimalis

Dapur dan taman belakang rumah minimalis bisa jadi pertimbangan untuk anda mendapatkan hunian yang nyaman. tentu saja dapur dan taman belakang tak terlepas dari desain hingga konsep yang diterapkan. apa yang harus dilakukan?

kombinasi dari dapur dan taman belakang rumah minimalis tentu bisa jadi hal epik, tentu jika diterapkan dengan langkah yang tepat. taman kecil dalam rumah area belakang memberikan sentuhan yang tepat untuk kenyamanan dalam tempat tinggal.

ditambah dengan penempatan letak dapur pada area ini, hal satu dengan lainnya akan saling melengkapi, jadi, ini dapur dan taman belakang adalah kombinasi yang tepat. dapur dan taman belakang rumah minimalis

Lalu, apa yang harus dilakukan?

tentu saja anda perlu menentukan desain dapur yang tepat, cara paling mudah adalah melihat minat anda maupun menilik tren tampilan dapur yang tren atau naik daun. ide yang bagus pula untuk menggunakan jasa dekorasi professional untuk tampilan yang lebih maksimal.

namun jika anda ingin mengulik tampilan yang lebih unik, beberapa desain ini bisa jadi pilihan.

Dapur dan Taman Belakang Rumah ala Jepang

dapur dan taman belakang rumah minimalis 2
dapur dan taman belakang rumah minimalis via naibann.com

jika dilihat, bentuk dapur dan taman belakang rumah minimalis ala jepang punya ciri khas bambu kayu pada pengaplikasiannya. biasanya terdapat pintu dengan tambahan serat putih untuk menutupi sela- sela pada area ini.

namun, tanpa penggunaan serat untuk penutup juga tentu tidak akan jadi masalah. malahan, sirkulasi udara untuk area dapur menjadi lebih sempurna dengan dengan tanpa adannya sekat yang menutupi.

yang terpenting adalah pastikan penggunaan kayu dipilih yang memiliki kekuatan yang baik. hal ini tentu saja untuk menghindari tindakan kejahatan dengan menerobos pintu dan dapat digunakan untuk jangka waktu yang lama.

bentuk atap yang untuk area luar juga dapat dibentuk seperti pada desain gambar diatas. dengan menggunakan kemiringan yang pas, hal ini berguna untuk meluncurkan ketika terjadi hujan dan tentu saja memberikan tampilan visual yang indah.

Dapur dan Taman Belakang Rumah Mini

dapur dan taman belakang rumah minimalis 1
Via pinterest

tampilan dapur yang nyaman tentu memberikan kegiatan memasak jadi lebih menyenangkan. desain dapur dan taman belakang rumah minimalisterbuka dengan taman tentu jadi pilhan yang tepat pada hunian terlebih untuk lahan yang terbatas.

karena lahan yang kecil, bentuk dari dapur sendiri dapat dibuat dengan kitchen set mini pula supaya memberikan area yang masih nyaman dan juga indah. pemilihan warna bisa jadi bahan pertimbangan untuk anda memberikan tampil yang baik, contoh seperti penggunaan warna kayu alami pada kitchen set.

kitchen set dapat ditempatkan pada area pojok dapur, selain memberikan tampilan yang baik tentu hal ini dapat memaksimalkan area yang di miliki. anda masih bisa menambah beberapa furnitur lagi seperti meja dan kursi makan pada bagian tengahnya.

karena area yang berada di dekat taman, tentu wajib untuk memaksmimalkan tampilan taman. tidak perlu rumit, sesimpel menambahkan batu sebagai pijakan untuk berjalan pada area taman sudah memberikan tampilan indah secara signifikan, kok!

Dapur Berbentuk L

dapur dan taman belakang rumah minimalis 3
via banidea.com

desain dapur dan taman belakang rumah minimalis terbuka tentu memberikan kesegaran terlebih letaknya yang berada persis di samping taman. ide yang bagus untuk membentuk dapur berbentuk huruf .

selain bentuknya yang simpel, huruf L sendiri punya tampilan yang menarik dengan desainnya yang dapat mengikuti area bangunan yang ada. ide huruf L memang cocok untuk diterapkan.

hal lain, menerapkan dapur yang terbuka bisa jadi pilihan yang tepat. area yang terbuka berarti tidak perlu menggunakan penutup untuk area ini. selain indah, penghematan juga dapat anda lakukan karena tidak perlu untuk membeli berbagai komponen penutupnya.

Dapur Kaca Memanjang

dapur dan taman belakang rumah minimalis 5
via sanook.com

hal yang tak terpisahkan dari sebuah hunian tidak lain ialah faktor kaca yang dipakai. bentuk kaca sendiri saat ini memiliki ragam jenis yang bisa anda pilih yang paling tepat untuk anda gunakan.

seperti jenis kaca yang panjang bisa jadi pilihan, bentuknya yang memanjang tentu saja memberikan sudut atau jangkauan pandangan yang lebih luas untuk area di sekitarnya.

mengikuti bentuk kaca yang panjang, secara otomatis cahaya yang di dapat juga lebih besar pula. yang terpenting adalah membersihkan kaca harus rutin dilakukan, karena kaca yang besar tentu lebih besar presentasenya untuk permukaan yang kotor.

Dapur Ala Industrial

dapur dan taman belakang rumah minimalis 4
dapur dan taman belakang rumah minimalis industial via pinterest.com

konsep industrial sendiri merupakan konsep yang mengandalkan warna – warna monokrom di lengkapi dengan beberapa sentuhan beberapa elemen bangunan seperti kayu, besi hingga baja.

jika dilihat, bentuknya memang seperti bangunan “setengah jadi”, yang mana terlihat dari tampilan permukaan tembok yang masih polos belum di bentuk secara halus dan berwarna.

namun, tampilan yang setengah jadi malah memberikan nilai keunikan tersendiri, visual yang didapat malah lebih cenderung kalem dengan tidak banyaknya warna – warna yang digunakan.

karena warna monokrom yang cenderung gelap, anda perlu melakukan beberapa teknik pada bagian pencahayaan supaya mendapat sirkulasi penerangan yang cukup. ide paling simpel tentu saja menggunakan atap transaparan untuk area dapur dan taman belakang rumah minimalis ini.

cek juga berbagai kebutuhan bahan bangunan lainnya disini.

Rate this post

Comments

comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini