DekorasiTips & Trick

Cara Membuat Hiasan Dinding Simpel Yang Bisa Anda Lakukan Sendiri

hiasan dinding memberikan suasana tersendiri bagi tampilan visual yang dihasilkan dari suatu bangunan. cara membuat hiasan dinding sendiri dapat anda lakukan jika anda menginginkan suatu hiasan yang tidak mengeluarkan uang.

hiasan dinding dapat terbuat dari barang apa saja, barang – barang di sekitar anda dapat dimanfaatkan untuk membuat berbagai hiasan menarik serta bisa memberdayakan ulang tampilan. tinggal anda maksimal kreativitas anda, melakukan ini juga melatih kejelian anda sehingga otak dapat terangsang kreativitasnya.

berbagai barang dapat anda manfaatkan mulai dari kardus, kertas tidak terpakai hingga berbagai barang lain tinggal anda kreasikan saja. hiasan juga bisa berbentuk macam – macam mulai dari eksesoris pelengkap, wallpaper, lukisan dan berbagai barang lain. namun, jika anda masih bingung ingin membuat apa, contoh – contoh dibawah dapat anda gunakan sebagai referensi cara membuat hiasan dinding, simak terus ya.

Cara Membuat Hiasan Dinding Dari Serotan

cara membuat hiasan dinding dari serotan 1
via etsy

barang satu ini pasti tidak asing bagi anda, ya sedotan sering kali ditemui sebagai alat bantu minum. kuantitas yang terbilang banyak membuat sedotan kerap kali langsung dibuang setelah selesai penggunaan. bahan yang terbuat dari plastik jika langsung dibuang begitu saja sangat mencemari kebersihan lingkungan. lalu, kenapa tidak anda manfaatkan sebagai hiasan dinding saja.

anda dapat membuat hiasan dinding dari serotan dengan simpel seperti gambar diatas. serotan dipotong menjadi bagian – bagian kecil, kemudian bentuk ujung serotan menjadi corak runcing dengan yang sejenis. ini seperti anda melakukan anyaman bamboo, bedanya anda menganyam dengan bahan sedotan. bentuknya pun tidak terbatas seperti itu, anda bisa juga mengkreasikan ke bentuk lain maupun anda kombinasikan berbagai warna sedotan untuk menghasilkan warna yang ramai. jadi, jangan langsung buang sedotan anda, ya.

Cara Membuat Hiasan Dinding Dari Kardus

Cara Membuat Hiasan Dinding Dari Kardus

setiap anda melakukan pembelian misal seperti tv, kulkas maupun berbagai barang lain, biasanya packingan barang tersebut dilengkapi dengan kardus untuk proteksi lebih dari barang tersebut . kardus selalu disertakan, dari pada anda langsung buang atau langsung ditempatkan di gudang. hal ini tentu malah tidak berguna dan akhhirnya malah memenuhi ruangan.

anda juga bisa memanfaatkan kardus untuk membuat hiasan dinding. contoh paling gampang anda dapat gunakan kartus sebagai hiasan dinding berupa pigura. caranya cukuplah mudah, anda tinggal siapkan kardus sebagai komponen pembuat utama. lalu anda bagi menjadi 2 bagian, 1 untuk bagian belakang (bisa dibentuk bentuk kota persegi panjang) dan satu lagi sama kotak persigi panjang. namun bedanya, pada bagian depan ini anda dapat bolong pada bagian tengah. ini berfungsi sebagai tampilan depan untuk memajang seperti foto. menarik bukan?

Cara Membuat Hiasan Dinding Dari Kayu

bahan satu ini memang banyak sekali dijumpai, kayu biasa ditemui dalam berbagai bentuk perabotan misal seperti meja, kursi bahkan hingga lantai. biasanya untuk membuat berbagai perabotan seperti itu dibutuhkan jumlah kayu yang cukup besar, masih tergantung dari seberapa rumit barang yang dibuat.

Hiasan Dinding Kayu Dengan Bentuk Menjadi Rak

cara membuat hiasan dinding dari kayu rak

jika anda mempunyai sedikit kayu sisa, anda masih bisa memanfaatkan kayu tersebut sebagai hiasan dinding loh. contohnya, anda bisa membuat hiasan dinding dari kayu berupa rak serbaguna. caranya, anda tinggal memilah kayu menjadi bentuk kotak. anda membutuhkan komponen pendukung seperti penjempit dinding yang berfungsi untuk menempel rak ke dinding,

disini, anda dapat menaruh berbagai barang. mulai dari foto, jam weker, pot tanaman ukuran kecil sampai piagam penghargaan. cara ini sangat simpel, anda bisa meniru bentuknya seperti gambar diatas. jika anda punya referensi bentuk lain, hal itu patut untuk dicoba!

Hiasan Dinding Dengan Bentuk Lukisan

cara membuat hiasan dinding dari kayu lukisan

bagi anda yang memiliki bakat menggambar, kayu dapat anda manfaatkan sebagai media untuk menuangkan lukisan. caranya, cari kayu dengan bentuk permukaan yang datar. permukaan yang baik mendukung lukisan untuk memaksimalkan tampilan visual yang dihasilkan. jika biasanya lukisan banyak ditemui dalam canvas, penggunaan kayu dapat lebih hemat dan tentunya memiliki nilai keunikan tersendiri,

namun, jika anda belum lancar dalam menggambar. pembuatan ini juga bisa melatih teknik menggambar anda. maksimalkan dengan penggunaan berbagai warna, anda bisa menggunakan cat acrylic untuk tinta melukisanya. wah , menarik ya.

Cara Membuat Hiasan Dinding Dari Kertas Origami

cara membuat hiasan dinding kertas origami

anda membutuhkan hiasan dinding namun tidak ingin mengeluarkan uang berlebih. coba beli saja kertas origami. kertas origami ini bisa anda manfaatkan sebagai cara membuat hiasan dinding yang low budget. hiasan dinding ini dapat anda tempatkan baik di tempat ruang tamu, kamar tidur, maupun berbagai sudut ruangan dalam rumah.

lipat kertas origami menjadi berbagai bentuk seperti kupu-kupu, burung maupun macam bentuk lain. anda pun bisa mengkombinasikan dengan bermacam – macam warna mengingat kertas origami memiliki corak warna yang kaya. jika ingin hiasan anda bertahan lama, kasih hiasan dari origami tersebut ke dalam pigura maupun tempat yang memiliki wadah bening.

berikut tadi cara membuat hiasan dinding yang bisa anda jadikan referensi. tentu masih banyak kreasi lain yang bisa anda hasilkan lewat dengan memaksimalkan kreativitas yang anda miliki. cek juga referensi hiasan dinding lain disini.

Rate this post

Comments

comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini