Cara Membersihkan Kitchen Sink Jadi Mengkilap
Kitchen sink adalah salah satu area di dapur yang paling sering digunakan. Terkadang kita membuang kuah kotor maupun buangan air masakan ke dalam kitchen sink. Jika tidak dibersihkan secara teratur dan menyeluruh, tentu noda di kitchen sink dapat membandel dan sulit untuk dibersihkan.
Membersihkan kitchen sink secara teratur sangatlah penting. Anda juga wajib membuang ampas dari sisa makanan dan kotoran yang menyangkut pada saringan dari bak cuci piring. Membersihkan secara teratur dapat membuat dapur Anda menjadi lebih bersih, bebas dari aroma tidak sedap yang bersumber dari bak cuci piring, dan juga melakukan aktivitas memasak di dapur jadi lebih menyenangkan.
Table of Contents
Tips Membersihkan Kitchen Sink
Untuk membersihkan kitchen sink atau bak cuci piring secara menyeluruh, Anda sebaiknya mengikuti tips-tips berikut. Dijamin, noda membandel menjadi hilang dan bersih.
Ketahui Jenis Kitchen Sink
Tentunya sebelum mengetahui tips cara membersihkan sink untuk menghilangkan noda membandel, Anda perlu mengetahui jenis sink yang digunakan di rumah. Umumnya sink atau bak cuci piring memiliki bahan stainless steel. Akan tetapi, tak jarang pula kitchen sink dari bahan silgranit digunakan pada dapur rumah.
Hindari Menggunakan Bahan Kimia Keras
Penggunaan bahan kimia yang keras dapat membuat bahan bak cuci piring Anda menjadi rusak. Apapun bahan dari bak cuci Anda, sebaiknya hindari untuk menggunakan bahan kimia yang keras. Gunakan saja sabun yang lembut dan tidak mengandung bahan kimia yang terlalu keras.
Hindari Menggosok Bak Cuci dengan Kencang
Beberapa dari Anda mungkin pernah membersihkan bak cuci dengan menggunakan sabut besi. Sebenarnya hal ini sebaiknya Anda hindari karena meskipun bahan material sink Anda kuat, namun menggosok sink dengan sabut besi dapat berisiko membuat sink Anda tergores dan rusak. Selain itu, hal tersebut juga dapat menyebabkan korosi.
Cara Membersihkan Bak Cuci Stainless Steel
Stainless steel adalah salah satu bahan yang paling umum dalam pembuatan bak cuci piring. Modelnya yang mdoern dan fleksibel dapat ditempatkan pada tema hunian apapun membuatnya banyak diminati. Stainless steel juga kuat, tidak berpori, dan mudah dibersihkan. Namun, dalam membersihkan bahan stainless steel, Anda perlu berhati-hati agar terhindar dari abrasi dan goresan yang dapat menimbulkan karat.
Langkah pertama untuk membersihkannya adalah dengan mengaliri air panas di permukaan bak cuci. Hal ini dapat membuat kotoran yang menempel menjadi luruh. Setelah itu, Anda juga bisa membersihkan saringan dari bak cuci tersebut.
Untuk membersihkan lebih menyeluruh, Anda bisa menggunakan baking soda. Taburkan baking soda pada permukaan bak cuci. Baking soda adalah bahan alami yang cocok untuk membersihkan berbagai jenis benda, termasuk bak cuci.
Selain menggunakan baking soda, Anda juga bisa menggunakan cuka untuk membersihkannya. Campurkan baking soda dengan cuka untuk menghilangkan bekas air dan noda yang membandel. Anda juga bisa menggosokkan campuran baking soda dan cuka ke permukaan stainless steel untuk menghilangkan noda membandel.
Setelah itu, bilaslah dengan air panas dan keringkan dengan lap yang lembut agar tidak ada bekas air yang menempel di permukaan bak cuci.
Jual Bak Cuci Piring Jogja
Berapa harga bak cuci piring? Temukan berbagai bak cuci piring dari bahan-bahan berkualitas hanya di Qhomemart. Harga kitchen sink jogja terjangkau dan sesuai dengan kualitas yang ditawarkan. Tersedia pula berbagai kebutuhan rumah mulai dari bahan bangunan, lantai, atap, furniture, perlengkapan rumah tangga, dan lain sebagainya hanya di Qhomemart.