Shop

Berapa Biaya Bangun Rumah di Jogja Tahun 2024?

Kunci hemat biaya bangun rumah di jogja yang murah tapi efisien ialah memiliki plan yang matang. Mulai dari menentukan desain rumah, RAB, pemilihan tukang, pemilihan material berkulitas dan masih banyak lagi. Hitung biayanya disini!

Jika anda berencana tinggal di jogja, membangun rumah adalah tujuan yang perlu direalisasikan.

Banyak orang mengira membangun mahal, tidak salah tapi dengan langkah yang benar, budget dapat diminimalisir.

Ingin punya rumah murah di jogja? Berikut 5 tips menghemat biaya bangun rumah di jogja yang bisa anda ikuti.

Tentukan Desain Rumah

gambar rumah leter l sederhana

Pertama, ketahui tipe rumah yang ingin anda bangun. Mulai dari bentuk atap, kanopi, apakah itu rumah tradisional atau modern, pastikan anda punya konsep yang jelas. Konsultasi dengan arsitek tentu cukup membantu.

Tipe rumah juga mencakup luas tanah dan luas bangunan. Pastikan ini sesuai dan compact sesuai kenyamanan anda.

Setelah konsep baku tercipta, pastikan desain dan tidak berubah-ubah ketika proses membangun. Adanya perubahan berpotensi menambah anggaran biaya bangun rumah di jogja hingga waktu pengerjaan.

RAB Sedetail Mungkin

Bukan hanya sekedar RAB (rancangan anggaran biaya) saja, namun rincian biaya sedetail mungkin. Ini menghindari pembengkakan biaya yang tidak diketahui

Misalnya dari bagain kecil seperti berapa perkiraan paku yang dibutuhkan. Hal-hal semacam ini mungkin belum terpikirkan bagi sebagian orang terlebih dari bagian paling kecil.

Punya RAB sedetail mungkin tentu akan lebih baik dari segi proses dan efisiensi biaya.

Tukang Bangunan Berpengalaman

Tukang bangunan ibarat “eksekutor”, jadi pengalaman dari tukang sangat memegang peranan penting disini. Dan anda mungkin bisa meilihat perbedaan dari yang berpengalaman dan tidak.

Untuk mencarinya, caranya dengan melihat relasi kenalan, kerabat, saudara yang punya rekomendasi. Faktor pengalaman tukang dari yang terpercaya, biasanya lebih sesuai dengan ekspetasi.

Pilih Bahan Bangunan Berkualitas

biaya bangun rumah di jogja
Photo: Pexels

Bahan material yang berkualitas tidak pernah bohong. Ini akan terlihat dari bagaimana bangunan berdiri, ketahanannya berapa lama, dampak alam yang kuat.

Pilih semen yang berkualitas agar bangunan kokoh dan semacamnya. Memilih bahan berkualitas sangat baik untuk investasi jangka panjang.

Yang tidak kalah penting ialah memilih bahan material yang sesuai kondisi lingkungan. Misal anda bisa memakai cat interior khusus untuk daerah dengan tingkat kelembapan tinggi.

Konsultasi biaya bangun rumah di jogja seperti ini sangat penting agar tidak salah beli, dan ini bisa anda lakukan di supermarket bangunan qhomemart.

Beli Material Dalam satu Tempat

Membeli dalam 1 tempat tidak hanya lebih simpel dan cepat, tapi kesempatan dapat diskon lebih besar. Anda bisa berharap mendapatkan diskon karena membeli dalam jumlah besar.

itu juga berlaku di supermarket bangunan qhomemart. Selain bahan material yang lengkap, bisa banget kesempatan dapat diskon bahan bangunan.

Belanja material untuk biaya bangun rumah di jogja sekarang di supermarket bangunan qhomemart!

Alamat: l. Raya Janti Jl. Ringroad Timur No.96, Jaranan, Banguntapan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55198

Jam buka : Setiap Hari 08.00-21.00

Google Maps:

5/5 - (11 votes)

Comments

comments

Edwin Qhomemart

Hello, i am edwin. 3 years as a content specialist focusing on building materials, loves everything about buildings and their intricacies. Book readers and explore tours.

Tanya Gratis Disini