Intermezo

Bahan Pintu Kamar Mandi Terbaik

Pintu kamar mandi adalah salah satu bagian rumah yang perlu diperhatikan lebih jauh. Anda tidak bisa asal memilih pintu kamar mandi karena kamar mandi adalah area yang rentan. Kamar mandi adalah area yang paling lembap di rumah. Jika Anda salah memilih bahan pintu kamar mandi, bisa-bisa pintu kamar mandi Anda tidak akan awet dan cepat rusak.

Sebelum membeli pintu kamar mandi, sebaiknya kenali jenis-jenis bahan material untuk pembuatan pintu kamar mandi agar Anda bisa membandingkan mana bahan material yang paling tepat untuk kamar mandi di rumah Anda.

Pintu Kayu

pintu kamar mandi 1
source: decormu.com

Pintu kayu adalah bahan yang tidak terlalu umum digunakan sebagai bahan material pintu kamar mandi. Akan tetapi ada pula orang yang lebih memilih untuk menggunakan pintu berbahan kayu sebagai pintu kamar mandi. Pintu kamar mandi dengan bahan kayu memiliki tampilan yang cantik dan juga estetik.

Sayangnya, daya tahan pintu kayu tidak terlalu baik untuk dijadikan sebagai pintu kamar mandi. Kayu adalah bahan yang rentan terhadap kondisi lembap dan juga basah. Biasanya pintu kamar mandi yang terbuat dari bahan kayu sering mengalami kerusakan di bagian bawahnya. Apalagi jika sering terkena genangan air karena aktivitas di dalam kamar mandi.

Jika Anda masih ingin menggunakan bahan kayu sebagai pintu kamar mandi, Anda bisa menyiasatinya dengan melapisi pintu bagian bawah belakang dengan bahan akrilik maupun bahan lain yang tahan terhadap air.

Pintu Aluminium

23 QHOMEMART BUILDING MATERIAL
source: qhomemart

Bahan aluminium adalah bahan yang cukup sering untuk digunakan sebagai bahan pintu kamar mandi. Aluminium memiliki karakteristik yang tahan terhadap korosi dan juga air sehingga tidak mudah rusak jika terkena air. Akan tetapi, bahan aluminium yang ringan terkesan kurang kokoh untuk dijadikan pintu kamar mandi. Kebanyakan dari pintu kamar mandi berbahan aluminium akan terasa ringkih saat digunakan.

Bahan aluminium cukup rentan terhadap kerusakan akibat goresan dan juga benturan. Jika pintu aluminium terbentur, dapat menyebabkan penyok pada beberapa bagian pintu. Poin plus dari pintu berbahan aluminium adalah harga pintu yang relatif lebih murah dan cukup terjangkau jika dibandingkan dengan jenis pintu lainnya.

Pintu PVC

Pintu PVC tentunya menggunakan bahan PVC atau polyvinyl chloride. Bahan ini sangat tahan terhadap air dan juga anti rayap dan anti karat sehingga dapat bertahan selama bertahun-tahun meski sering terkena cipratan air maupun berada dalam kondisi ruangan yang lembap.

Harga dari pintu PVC ini pun cukup terjangkau. Model pintu PVC pun cukup beragam sehingga Anda bisa memilih model pintu yang Anda sukai sesuai dengan nuansa ruangan dan juga kamar mandi yang Anda inginkan.

Pintu PVC biasanya hanya digunakan sebagai pintu kamar mandi karena bahan PVC kurang cocok untuk dijadikan sebagai pintu outdoor maupun semi outdoor. Sinar matahari dapat membuat pintu tersebut mengalami degradasi sehingga rentan rusak. Suhu udara yang tinggi pun dapat membuat pintu PVC memuai dan sulit untuk dibuka tutup maupun digunakan.

Pintu Kaca

Salah satu pilihan material untuk pintu lainnya adalah pintu kaca. Untuk lebih aman, Anda perlu menggunakan kaca yang telah dilapisi stiker agar tidak terlihat bagian dalam kamar mandi. Kadang kaca juga digunakan sebagai pembatas pada area mandi baik itu terdapat area shower maupun area bathtub dengan area toilet. Hal ini dilakukan agar percikan mandi tidak mengenai lantai dan terhalang oleh pintu kaca.

Pintu kaca memiliki nilai estetika yang tinggi sehingga dengan menggunakan pintu kaca, kamar mandi Anda akan terkesan lebih elegan dan juga mewah. Kaca juga adalah bahan yang tahan air sehingga cocok untuk digunakan pada area kamar mandi basah. Pintu kaca termasuk pintu kamar mandi yang awet dan tahan lama, namun membutuhkan peliharaan yang tepat untuk menghindari tumbuhnya jamur.

Jual Pintu Kamar Mandi

Jadi sudahkah Anda memilih pintu kamar mandi terbaik untuk kamar mandi di rumah Anda? Tentunya Anda bisa memilih aneka bahan material yang paling cocok untuk kebutuhan Anda. Sesuaikan pula dengan desain yang Anda pilih agar senada dengan nuansa rumah Anda. Anda bisa membeli aneka pintu berkualitas hanya di Qhomemart. Tersedia pula berbagai kebutuhan rumah mulai dari bahan bangunan, lantai, furniture, dan lain sebagainya hanya di Qhomemart.

Rate this post

Comments

comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini