DekorasiTips & Trick

Desain Mini Bar Minimalis Modern 2024 Untuk Rumah Anda

Referensi desain mini bar minimalis modern untuk hunian, referensi terbaik dari desain pilihan dari ukuran 3×2 untuk area dapur hingga ruang tamu. Ketahui bagaimana memaksimalkan bahan hpl hingga kayu mini bar anda. simak dibawah ini

layaknya bar sebenarnya, dapur maupun beberapa area lain pada hunian anda akan lebih sempurna dengan dekorasi mini bari. jika menilik pada desain bar – bar pada umumnya, tentu tidak asing dengan adanya meja – meja (agak) tinggi pada bagian depan, pun dilengkapi dengan kursi yang sama tinggi.

pergi ke bar tentu membutuhkan waktu dan biaya, kenapa tidak buat bar anda sendiri di rumah?

selain memberikan tampilan yang apik dari dapur, mini bar juga dapat digunakan untuk menjamu kerabat. area yang ciamik tentu sangat pas untuk digunakan menjamu untuk area ini.

Kelebihan dan Kekurangan Mini Bar

Kelebihan Mini Bar

  • mendongkrak tampilan dapur lebih menarik
  • dapat digunakan sebagai meja makan
  • menghemat ruang dibanding pengunaan meja yang umumnya perlu area besar
  • media berkumpul yang menyenangkan
  • terkesan dapur yang modern

Kekurangan Mini Bar

  • mini bar hanya ditemui di toko – toko tertentu
  • terkadang punya harga lebih mahal

Dapur Mini Bar Modern

mini bar modern
Via architecturein.com

dapur akan sangat sempurna dengan sentuhan mini bar minimalis modern yang menghiasi area ini. simpel saja, anda dapat tempatkan meja dengan bentuk seperti pada desain diatas, dengan penempatan di belakang penggorengan maupun wastafel dapur.

lebih lanjut, jangan lupa gunakan tipe kursi yang tinggi supaya kesan minibar sendiri lebih terasa “vibes nya.

beberapa sentuhan ornamen tentu merupakan ide yang bagus untuk diaplikasikan. tak perlu banyak, bebereapa sentuhan ornamen memberikan tampilan visual yang lebih baik seperti tanaman indoor, lampu gantung gantung kecil.

ide lain, sentuhan keramik bercorak balok – balok pada bagian dinding dapur layak untuk anda coba.

Mini Bar Minimalis Modern Melingkar

mini bar minimalis modern 2
via rilane.com

ingin memberikan space yang lebih untuk ruangan? pilihan mini bar minimalis modern dengan model melingkar tentu dapat memberikan space yang lebih pada pengaplikasiannya.

beda dengan bentuk yang biasa, yang mana cenderung lebih panjang, model mini bar melingkar dapat memberikan bentuk yang unik dari pengaplikasiannya.

bentuk nya yang melingkar tentu lain dari pada yang lain. supaya lebih menarik, anda dapat memilih tipe mini bar yang menggunakan elemen kayu di beberapa bagiannya. anda dapat mencari model yang permukaan terbuat dari kayu sebagai pilihan prioritas.

Mini Bar Minimalis Modern Sederhana

mini bar minimalis modern 3
Via aliexpress

jika sebelumnya hanya mini bar melingkar dengan sedikit elemen kayu saja, berbeda dengan yang satu ini. desain mini bar diatas menggunakan elemen kayu secara keseluruhan.

warna alami dari kayu memberikan kesan yang natural, tanpa polesan apapun. tentu hal ini cocok untuk anda tempatkan pada hunian untuk mengisi kekosongan di sela – sela ruangan.

pun dengan bentuknya yang kecil, anda tidak perlu menyiapkan area khusus untuk pengaplikasian mini bar. karena bentuk yang kecil, otomatis tidak dapat memuat banyak minuman untuk ditaruh disini. untuk itu, penambahan rak khusus mungkin bisa anda lakukan.

Mini Bar Minimalis Modern Area Kolam Renang

mini bar kolam renang
via housely.com

mungkin anda memiliki kolam renang dibelakang rumah? jangan sia – sia kan untuk renang saja, tambahan mini bar minimalis modern akan sangat cocok untuk diaplikasikan.

suasana dari kolam renang sendiri mendukung untuk adanya mini bar di area sudutnya, adanya air dapat membuat orang yang berdiri sekitar sini memberikan suasana yang relaks, tentu saja adanya mini bar merupakan kombinasi yang sempurna untuk area ini.

karena tempatnya yang berada diluar, anda perlu mendirikan atap khusus sebagai komponen penutup diatasnya. atap tentu saja dapat melindung mini bar dari terpaan sinar matahari maupun air hujan, jadi menggunakan mini bar pada kondisi cuaca apapun tentu tidak akan jadi masalah.

Konsep mini bar semi classic

dapur kecil tapi rapi mini bar
via pinterest

jika anda melihat film – film lawas dari amerika, kental sekali adegan baik pada berbagai film menggunakan frame yang menampilkan konsep bar semi klasik pada beberapa adegan, terlebih untuk film yang bertema koboy.

nah, tema tersebut dapat juga anda aplikasikan dalam area dapur, seperti terlihat pada tampilan diatas. walau simpel, terdapat beberapa teknik dekorasin yang perlu diperhatikan sebelum pengaplikasian dilakukan

Gunakan unsur warna coklat

akan beda jika anda menggunakan warna – warna terang seperti contoh kunin, mungkin kesan klasik akan lebih sulit didapatkan. warna coklat dapat dipilih karena tipe warna tipe warna yang sedikit gelap.

ini juga sejalan dengan tampilan yang klasik yang mana menggunakan tipe warna gelap. warna coklat tentu juga memaksimalkan penggunaan unsur kayu yang dipakai

Kursi tinggi

satu hal yang sangat sering ditemui ketika anda berkunjung ke sebuah bar “sungguhan” tidak terlepas dari penggunaan tipe kursi yang tinggi. dapat dilihat, kursi tinggi akan sepadan dengan penggunaan jenis meja yang tinggi pula.

karena memakai konsep klasik, pilih juga tipe kursi yang memiliki warna – warna yang gelap pula, paling mudah tentu memilih warna hitam.

Mini bar mewah dekat tangga

mini

rumah tipe 2 lantai jadi ide menarik untuk diaplikasikan mini bar minimalis modern. kenapa tidak anda tempatkan persis di samping tangga saja? bagaimana jadinnya?

biasanya area tangga punya space sedikit lebar, terlebih untuk tipe rumah yang sedikit besar. tentu, ini jadi ide yang menarik untuk mengaplikasikan dekat dengan tangga, alternatif dari penggunaan mini bar pada dapur.

Gunakan Botol Penghias

kalau anda penggemar minuman wine, ide yang bagus untuk anda menggunakan sebagai sisi mewah dari minuman ini. tentu anda sudah ketahui bahwa minuman botol wine memang punya ciri khas yang unik.

tempatkan pada bagian depan supaya lebih tertampil ya! ini juga jadi area yang tepat untuk anda gunakan bersantai bersama teman – teman.

Tempatkan Rapi Menggunakan Rak Tambahan

penggunaan rak digunakan supaya barang – barang dapat tersimpan lebih rapi, ini juga membuat display dari barang – barang jadi lebih soft ketika dipandang. dalam arti, tampilan yang rapi tentu memberikan kesan yang menarik bukan.

jika biasanya rak ditempatkan pada area belakang, untuk pengaplikasian mini bar minimalis modern tentu juga jadi ide yang bagus ditempatkan pada area depan. area yang berada didepan tentu juga memudahkan ketika proses pengambilan barang dilakukan.

Mini bar efek lampu

mini bar minimalis modern lampu
mini bar minimalis modern lampu via nextluxury,com

efek penggunaan alat elektronik lewat media lampu juga jadi hal yang perlu dipertimbangkan. ini dapat menampilkan display dari barang – barang koleksi pada mini bar hunian anda dapat tampil lebih maksimal.

hal lain, tempatkan efek lampu menyorot dari area bawah. bayang dari barang tentu memberikan efek – efek yang menarik pada pengaplikasiannya

Pertimbangkan warna kontras

nah, satu lagi yang perlu anda perhatikan, yakni penggunaan warna cahaya dari pengaplikasian pada mini bar minimalis modern. gunakan warna kontras seperti jingga jika tema mini bar yang digunakan memiliki warna yang dominan ke tema gelap.

hal ini dapat menampilkan sisi elegan dari sudut sudut mini bar yang digunakan lampu. jadi, bukan hanya terbatas warna – warna terang seperti putih pertimbangkan warna lain juga ya!

Mini Bar Dekat Jendela

mini bar dekat jendela
via digthisdesign.net

tidak punya tempat untuk mini bar? mungkin trik ini bisa jadi solusi. anda dapat memanfaatkan area jendela luar untuk digunakan sebagai mini bar minimalis modern pada hunian.

anda tinggal menambahkan balok kayu untuk dijadikan sebagai meja tempat peletakan makanan maupun minuman (perkirakan ukuran kayu). nah, kayu ini tinggal anda tempatkan pada bagian depan jendela (perhatikan gambar).

selain menghemat ruang, area jendela sangat pas digunakan untuk bersantai. terlebih areanya yang berada di luar ruangan (outdoor), udara yang segar tentu membuat anda betah berlama – lama.

jika memungkinkan, anda bisa menambah payung pada area ini. dengan area yang terletak di luar, tentunya beberapa langkah antisipasi perlu disiapkan supaya tidak mengganggu. wah, saatnya di terapkan sekarang!.

itu tadi beberapa desain mini bar minimalis modern yang bisa anda terapkan pada hunian anda, semoga bermanfaat ya!

supermarket bangunan Qhomemart menyediakan bahan material mini bar minimalis dan bahan bangunan lainnya. ada banyak diskon dan menarik untuk anda. Hubungi whatsapp 0811 2863 773

ayo segera transaksi!

5/5 - (43 votes)

Comments

comments

Edwin Qhomemart

Hello, i am edwin. 3 years as a content specialist focusing on building materials, loves everything about buildings and their intricacies. Book readers and explore tours.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini