Intip 5 Model Rak Dapur : Estetik dan Menarik
Model rak dapur sebagai salah satu perlengkapan wajib yang ada di dapur akan sangat berpengaruh pada tata letak dan visual ruangan secara keseluruhan. Oleh sebab itu, kita perlu memperhatikan model rak dapur yang akan kita pilih atau sudah kita miliki supaya bisa serasi dengan nuansa dapur.
Pastikan kamu memilih model rak dapur dengan ukuran yang menyesuaikan ukuran dapur, tetapi tetap bisa menjadi tempat penyimpanan yang sempurna. Nah, artikel ini akan memberikan sedikit referensi model rak dapur yang bisa kamu miliki untuk jadi salah satu perabotan dapur sekaligus dekorasi yang menarik di ruanganmu.
Table of Contents
Ini dia 5 model rak dapur yang siap jadi tempat penyimpanan yang estetik dan menarik.
Rak Gantung
Rak gantung merupakan salah satu model rak dapur yang sangat minimalis dengan bentuknya yang berupa persegi panjang yang dipasang menempel di dinding. Rak gantung juga menjadi rekomendasi rak yang bisa digunakan untuk dapur karena visualnya yang sangat sederhana, sehingga cocok untuk tampilan dapur minimalis.
Rak Gantungan Alat Masak
Hampir sama dengan model rak gantung, model rak dapur yang kedua ini memiliki gantungan khusus untuk alat masak, sehingga bisa memuat lebih banyak barang kebutuhan dapur. Rak gantungan alat masak juga cocok untuk nuansa dapur minimalis karena desainnya yang sederhana dengan fungsinya yang digunakan sebagai tempat penyimpanan dan dekorasi dapur.
Rak Sudut
Rak sudut merupakan model inovasi dari rak gantung yang dipasang di sudut dapur. Hal tersebut tentu akan menambah estetika dapur dengan nuansa klasik modern yang sederhana. Selain itu, rak ini juga bisa memuat banyak alat makan yang kamu miliki. Pastikan kamu memilih rak sudut dengan bahan yang tepercaya supaya kuat dan kokoh untuk menopang barang yang diletakkan di atasnya sekaligus bisa menjadi rak piring yang multifungsi.
Rak Dinding Semi Bufet
Model rak dapur yang terakhir adalah rak dinding semi bufet. Seperti yang kita ketahui bahwa model bufet pada umumnya memiliki pintu untuk lemari penyimpanannya. Model rak dinding ini pun demikian–memiliki pintu untuk penutupnya, tetapi juga dilengkapi dengan rak terbuka dan gantungan beberapa barang yang sering dibutuhkan untuk dapur. Desainnya sangat modern dengan nuansa yang unik.
Jadi itu dia 5 model rak dapur yang bisa kamu ketahui. Kamu suka model rak dapur yang mana, nih? Model rak yang lainnya bisa kamu temui di Qhomemart, lho. Tidak hanya rak dapur aja yang ada di sini, tapi juga perlengkapan masak seperti wajan atau panci antilengket, spatula, whisk, dll., ada di sini. Masih banyak lagi peralatan masak yang tersedia di sini, bahkan peralatan masak untuk anak kost juga tersedia di Qhomemart. Gimana, lengkap banget, kan?
Yuk, wujudkan dapur hunian yang menarik dan nyaman sesuai dengan impianmu bersama Qhomemart!