Shop

Jual Gantungan Handuk Jogja

Pada kamar mandi Anda tentu terdapat gantungan handuk. Biasanya gantungan handuk ditempel di dinding untuk menaruh handuk yang akan dipakai. Terdapat beberapa model gantungan handuk untuk menaruh handuk besar maupun handuk kecil. Ada pula berbagai model gantungan handuk, mulai dari gantungan yang berdiri di lantai, dipaku di dinding, hingga gantungan yang tinggal ditempelkan di dinding dengan menggunakan perekat dan tanpa paku.

Bahan Material Gantungan Handuk

Bahan material dari gantungan handuk pun beragam, mulai dari plastik, akrilik, kayu, hingga stainless steel.

gantungan handuk 2

Gantungan handuk dengan bahan material kayu cukup banyak diminati karena tampilannya yang terlihat hangat dan juga simple. Jika Anda suka dengan tema-tema rustic di rumah Anda, gantungan handuk berbahan kayu pun dapat menjadi opsi yang pas. Namun Anda perlu memerhatikan beberapa hal. Handuk yang lembap dapat membuat kayu ikutan lembap dan mudah berjamur. Oleh karena itu pastikan kayu tersebut telah dilapisi dengan pelapis anti jamur agar lebih awet dan tahan lama.

Gantungan handuk dengan bahan plastik pun cukup diminati. Plastik yang anti jamur dapat menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk menjemur handuk. Akan tetapi jika Anda salah memilih bahan plastik, kekuatan dari plastik bisa kurang kuat. Jika beban handuk yang ditaruh di gantungan handuk plastik terlalu berat dan tebal, gantungan plastik bisa patah. Oleh karena itu Anda perlu memastikan bahwa material plastik yang digunakan adalah plastik yang kuat dan awet.

Gantungan handuk dengan bahan stainless steel mulai banyak bermunculan di pasaran. Bahan ini pun sangat banyak peminatnya. Stainless steel dikenal dengan bahan yang kuat dan tidak mudah berjamur. Ia dapat menahan bobot yang cukup berat. Oleh karena itu, gantungan berbahan stainless steel sangat cocok untuk dijadikan sebagai gantungan handuk Anda.

gantungan handuk jogja 1
source: qhomemart

Tips Memilih Gantungan Handuk

Untuk memilih gantungan handuk yang tepat tentu Anda memerlukan beberapa pertimbangan. Beberapa aspek yang perlu Anda perhatikan adalah desain, ukuran, hingga cara pemasangan gantungan handuk. Yuk simak tips untuk memilih gantungan handuk di bawah ini.

Perhatikan Ukuran Gantungan Handuk

Ukuran gantungan handuk sangat berpengaruh. Jika Anda memiliki jumlah anggota keluarga yang cukup banyak, Anda perlu memiliki gantungan handuk dengan ukuran yang cukup besar. Namun Anda juga perlu memerhatikan ukuran ruangan yang akan ditaruh gantungan tersebut. Jika ukuran ruangan tidak terlalu besar, Anda bisa menggunakan gantungan handuk berukuran ramping namun dapat cukup untuk menggantung handuk anggota keluarga Anda.

gantungan handuk jogja
source: qhomemart

Perhatikan Desain atau Model Gantungan Handuk

Ukuran atau desain gantungan handuk pun cukup penting untuk Anda perhatikan. Ada beberapa model gantungan handuk, seperti gantungan handuk yang bisa berdiri di lantai, gantungan handuk yang dipaku di dinding, hingga gantungan handuk yang menggunakan perekat dengan metode suction.

Jika Anda ingin menaruh gantungan handuk di kamar mandi, model yang cocok adalah model gantungan handuk yang dipaku di dinding maupun direkatkan ke dinding.

gantungan handuk jogja

Harga Gantungan Handuk Jogja

TipeHarga
Double Rak GBSS 2312Rp 802.500,-
Gantungan Handuk Toto TX701AQRp 805.000,-
Shelf 5 Hook GBY 8897-CRp 562.500,-
GBV GBCT – 7706 – 6 Robe Hook Lifestyle SeriesRp 416.250,-
Gantungan Handuk Tempel Unisoh 2 Baris Rak HandukRp 142.000,-

Jual Gantungan Handuk Jogja

Tersedia berbagai gantungan handuk berkualitas yang bisa Anda dapatkan di Qhomemart. Terdapat gantungan handuk tempel, gantungan handuk berdiri, rak handuk, dan lain sebagainya yang dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan. Tersedia pula berbagai kebutuhan rumah mulai dari bahan bangunan, lantai, atap, dan lain sebagainya di Qhomemart.

Rate this post

Comments

comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tanya Gratis Disini