Rak Buku Minimalis yang Unik
Kegiatan membaca buku sangatlah menyenangkan. Anda bisa mengisi waktu luang sekaligus menambah ilmu dengan membaca buku. Rak buku minimalis tentunya penting ada di rumah sebagai tempat untuk menaruh koleksi buku-buku Anda. Bahan material yang kuat dan berkualitas sangatlah penting agar rak buku tahan lama.
Table of Contents
Rak Buku Minimalis
Sebaiknya Anda memilih rak buku yang awet dan kuat agar buku-buku Anda pun tetap tersimpan dengan baik dan terlihat rapi. Gunakanlah kamper untuk menghalau serangga yang bisa menyerang buku dan juga rak buku kayu Anda.
Mungkin Anda bosan jika menggunakan desain rak buku yang sederhana dan biasa saja. Anda ingin membeli rak buku minimalis yang unik tapi bingung ingin desain seperti apa? Yuk simak ide-ide inspiratif rak buku minimalis yang unik di bawah ini!
Rak Buku Minimalis Menempel di Sudut Dinding
Rak buku umumnya memiliki kaki-kaki rak dan menempel ke lantai. Namun ada pula rak buku yang menempel di dinding. Anda bisa memasangnya dengan mudah. Susunan papan untuk rak buku pun dapat Anda atur sesuai dengan keinginan. Untuk memanfaatkan ruang pada sudut rumah, Anda bisa memasang rak buku ini di area sudut rumah.
Jangan lupa lengkapi dengan hiasan dan dekorasi seperti pot tanaman, pajangan lainnya, dan juga hiasan dinding. Anda bisa membuat hiasan dinding sendiri dari kertas ataupun menggunakan hiasan dinding lain yang Anda sukai. Sebaiknya gunakanlah cat pelapis anti rayap untuk melindungi rak buku kayu dan buku-buku Anda dari serangan rayap yang dapat merusak.
Rak Buku Melengkung
Bentuk rak buku yang unik seperti ini sungguh sangat menarik perhatian. Bentuknya yang sangat berbeda dari rak buku kebanyakan dapat membuatnya menjadi pusat perhatian. Rak buku unik berbentuk melengkung seperti ini sungguh sangat cocok untuk Anda yang suka dengan benda-benda yang memiliki nilai seni dan tidak pasaran.
untuk menonjolkan tampilan rak buku yang unik tersebut, Anda bisa menggunakan cat dinding dengan warna polos dan netral. Jika rak buku Anda memiliki warna gelap, usahakan Anda menggunakan warna cat dinding yang lebih terang agar rak buku Anda dapat lebih terlihat. Pilihan warna yang cocok untuk rak buku gelap adalah putih, krem, abu-abu muda, hingga warna terang dan netral lainnya.
Rak Buku Minimalis Kayu
Sekilas tampilan rak buku di atas memang terlihat biasa saja. Akan tetapi ternyata pada bagian sekat rak terdapat bagian yang unik. Umumnya sekat pada rak buku lurus vertikal dan horizontal untuk menaruh buku-buku dan menyekat beberapa bagian. Akan tetapi pada rak unik ini, terdapat bagian sekat yang dibuat dengan miring. Buku-buku yang akan ditaruh di area rak tersebut pun akan ditaruh secara miring pula sesuai dengan penyekatnya. Unik bukan?
Jangan lupa sesuaikan ukuran rak buku yang Anda akan beli dengan kebutuhan Anda. Jika Anda memiliki banyak buku dan hobi membaca, sebaiknya Anda memiliki beberapa rak buku atau menggunakan rak buku besar. Namun jika Anda hanya memiliki segelintir buku dan kurang suka membaca, Anda bisa menggunakan rak buku yang kecil yang dapat digunakan untuk menaruh buku dan juga menaruh hiasan-hiasan lainnya.
Rak Buku Minimalis Berbentuk Tumpukan Cangkir
Anda pecinta kopi atau teh? atau Anda hobi mengoleksi cangkir-cangkir dengan bentuk yang lucu? Memiliki rak buku minimalis yang berbentuk tumpukan cangkir dapat menjadi koleksi yang lucu untuk rumah Anda lho. Pada bagian paling atas rak buku Anda bisa digunakan untuk menaruh pajangan dan hiasan meja.
Selain untuk menaruh koleksi buku-buku, Anda juga bisa menggunakan rak ini untuk menaruh pajangan ataupun koleksi CD musik jika Anda hobi mengoleksi CD musik.
Rak buku berbentuk unik ini sangat cocok untuk ditaruh di area kamar anak Anda. Warnanya yang ceria dapat membangkitkan kesan ceria dan menyenangkan di kamar anak. Selain itu dengan rak buku yang cantik bisa jadi anak Anda jadi lebih bersemangat untuk giat membaca buku, bukan?