6 Jenis Sofa Bed : Menarik dan Estetik
Jenis sofa bed sangat beragam dengan ragam model dan fungsi. Beberapa jenis sofa bed perlu kamu ketahui supaya tidak salah pilih dan bisa tepat guna karena beda model, beda juga fungsinya, lho. Beberpa jenisnya, seperti sofa bed single, double, triple, recliner, sectional, dan minimalis. Semua jenis sofa bed ini merupakan inovasi sofa yang kian modern dengan desain yang trendi dan multifungsi. Pada umumnya, sofa bed diartikan sebagai sofa yang bisa digunakan untuk duduk sekaligus bisa dijadikan bed untuk tiduran.
Artikel ini akan mengulas beberapa jenis sofa bed yang bisa kamu gunakan atau sudah sering kamu temui dalam kehidupan sehari-hari. Jadi, pastikan kamu baca artikel ini sampai selesai, ya.
Table of Contents
6 Jenis Sofa Bed
Sofa Bed Single
Jenis sofa bed yang pertama adalah sofa bed single dengan ukuran yang minimalis. Seperti namanya, sofa bed in hanya memiliki satu seat untuk duduk sehingga dikatakan sebagai sofa bed single. Sofa jenis ini cocok digunakan buat kamu yang punya ruang minimalis dan masih cocok diletakkan di kamar tidur untuk dekorasi sekaligus sebagai tempat duduk dan tempat bersantai yang nyaman di kamar.
Sofa Bed Double
Selanjutnya, sofa bed double didesain dengan ukuran yang lebih besar, sehingga cocok diletakkan di ruang tamu sebagai tempat menjamu tamu dan tempat berkumpul bersama keluarga. Sofa ini dirancang dengan 2 seat yang masing-masing ukurannya cenderung cukup lega.
Sofa Bed Triple
Sofa triple bed merupakan salah satu jenis sofa bed yang memiliki tiga seat, sehingga bisa memiliki kapasitas yang lebih luas untuk ditempati sebagai tempat duduk dan sebagai bed. Ukurannya yang cukup besar ini membuat sofa bed triple diletakkan di ruang yang maksimalis.
Sofa Bed Recliner
Sofa bed recliner merupakan sofa yang berbahan fabric atau vinyl dengan kenyamanan maksimal berupa fitur tambahan pada bagian kaki supaya bisa meluruskan kaki dan sofa bisa digunakan untuk tiduran. Selain itu, sofa bed recliner juga diberi tambahan berupa sandaran tangan yang pastinya bisa membuat posisi duduk atau tiduran terasa lebih nyaman.
Sofa Bed Sectional
Sofa bed sectional merupakan sofa bed dengan desainnya yang berbentuk latter L sehingga cocok untuk mengisi sudut ruanganmu. Selain itu, desain sofa ini juga terlihat modern dengan adanya tambahan sofa single tanpa sandaran punggung untuk bagian sudutnya dan terdapat sandaran tangan. Sofa ini memiliki kaki sofa yang memudahkanmu untuk membersihkan lantai bagian bawah sofa.
Sofa Bed Minimalis
Jenis sofa bed yang terakhir adalah sofa bed minimalis seperti gambar di atas. Sofa ini memiliki ukuran yang minimalis, sehingga tidak memerlukan banyak ruang untuk meletakkannya. Berbeda dengan jenis sofa sebelumnya, jenis sofa ini didesain tanpa adanya sandaran tangan pada bagian kanan kiri sofa. Hal tersebut tentu membuat tampilan sofa semakin minimalis dengan desain yang sederhana. Mekipun demikian, sofa ini tetap nyaman digunakan sebagai tempat duduk dan digunakan untuk rebahan di ruang tamu.
Itu dia jenis sofa bed yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera dan kebutuhanmu. Kamu suka jenis sofa yang mana, nih? Sofa kebutuhanmu tersedia di Qhomemart, lho. Qhomemart merupakan toko terlengkap dan terbesar yang ada Jogja yang menyediakan segala kebutuhan hunianmu, termasuk furnitur yang berupa sofa bed. Nggak cuma sofa bed aja, lho, yang ada di sini karena masih banyak jenis sofa lainnya yang bisa kamu temui dan kamu beli di Qhomemart sekarang juga. Selain itu, kebutuhan furnitur lainnya, seperti meja, kursi, lemari, rak, dan masih banyak lagi, bisa sekaligus kamu beli di sini.
Qhomemart beralamat di Jl. Raya Janti Jl. Ringroad Timur No.96, Jaranan, Banguntapan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Toko ini buka setiap hari pukul 08.00-22.00.
Informasi selengkapnya bisa hubungi kami dengan klik ikon WhatsApp di bawah ini atau kontak di nomor +628112863773.
Kunjungi toko kami sekarang dan lengkapi kebutuhan hunianmu bersama Qhomemart yang sudah pasti lengkap!