5 Tips Memilih Cooker Hood yang Tepat dan Awet
Cooker hood merupakan alat penghisap asap dan bau yang ada di dapur, hasil dari proses pemasakan makanan dari kompor gas. Penggunaan cooker hood pasti akan sangat bermanfat untuk memberikan kenyamanan memasak di dapur. Penggunaan alat ini sangat direkomendasikan, terutama untuk kamu yang sedang dalam rencana pembangunan rumah atau renovasi dapur.
Penambahan cooker hood untuk dapur akan membuat dapur semakin nyaman karena terbebas dari panasnya asap dari hasil masak dan meminimalisir bau dari hasil masak. Dengan demikian, otomatis udara di dapur bisa tetap bersih dan kesehatan pernapasan tidak akan terganggu. Namun, bagaimana tips memilih cooker hood yang tepat dan awet?
Artikel ini akan mengulas beberapa tips memilih cooker hood yang tepat dan awet untuk digunakan supaya bisa berfungsi lebih optimal.
Table of Contents
Tips Memilih Cooker Hood
Apa saja tips memilih cooker hood yang tepat dan awet? Simak beberapa ulasan berikut ini!
Ketahui Ukuran Dapur
Sebelum lebih jauh memilih cooker hood, langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan mengetahui ukuran dapur supaya bisa disesuaikan dengan ukuran cooker hood yang akan digunakan. Selain mengetahui ukuran dapur, kamu juga perlu mengetahui meja dapur atau kompor yang akan digunakan untuk memasak sehari-hari agar cooker hood bisa terpasang dengan tepat.
Pilih Jenis Cooker Hood
Tips memilih cooker hood yang kedua adalah dengan mengetahui jenis cooker hood yang akan kamu gunakan. Cooker hood memiliki beberapa jenis yang dibedakan berdasarkan cara kerja dan bentuknya. Namun, secara umum, jenis cooker hood yang sering digunakan adalah visor hood. Visor hood berbentuk persegi panjang dengan pemasangan yang menempel di dinding dengan jarak beberapa meter di atas kompor.
Visor hood juga memiliki beberapa pilihan merek, harga, dan ukuran yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan.
Pastikan Posisi Kontrol Pannel
Kontrol pannel tiap jenis cooker hood terletak pada bagian yang berbeda-beda. Pastikan kamu memilih cooker hood yang memiliki letak kontrol pannel di depan untuk memudahkanmu mengakses semua fitur yang dibutuhkan.
Perhatikan Fitur Cooker Hood
Tips memilih cooker hood selanjutnya adalah dengan memperhatikan fitur pada cooker hood yang akan dipilih. Setiap jenis cooker hood memiliki fitur-fitur yang berbeda, sehingga perlu diperhatikan supaya fitur yang dipilih sesuai dengan kebutuhan. Apabila diperlukan, kamu bisa memilhi cooker hood yang memiliki sensor penyalaan otomatis supaya lebih mudah selama penggunaannya.
Perhatikan Daya Hisap Cooker Hood
Tips memilih cooker hood yang terakhir adalah dengan memperhatikan daya hisapnya. Pastikan daya hisap dari cooker hood yang dipilih tidak berisik selama dinyalakan dan daya hisapnya kuat untuk menghisap asap dan bau dengan optimal.
Beberapa cooker hood memiliki perbedaan daya hisap yang bisa diukur dalam satuan meter kubik per jam. Satuan tersebut sudah terpapar dalam produk yang akan dipilih. Semakin tinggi ukuran satuan daya hisap, maka akan semakin besar daya hisapnya.
Itu dia beberapa tips memilih cooker hood yang bisa kamu terapkan. Gimana, tips yang mudah bukan? Jadi, buat kamu yang mau pasang cooker hood, udah nggak perlu bingung lagi karena beberapa tips di atas bisa kamu lakukan dengan mudah di rumah.
Cooker hood bisa kamu beli di Qhomemart. Qhomemart merupakan salah satu toko terlengkap dan terbesar di Jogja yang menyediakan berbagai produk kebutuhan hunian, mulai dari bahan bangunan, sanitary, appliance, tools, lighting, hingga furnitur, dan masih banyak lagi.
Qhomemart beralamat di Jl. Raya Janti Jl. Ringroad Timur No.96, Jaranan, Banguntapan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Toko ini buka setiap hari pukul 08.00-22.00.
Informasi selengkapnya bisa hubungi kami dengan klik ikon WhatsApp di bawah ini atau kontak di nomor +628112863773.
Kunjungi toko kami sekarang dan lengkapi kebutuhan hunianmu bersama Qhomemart yang sudah pasti lengkap!