5 Model Lampu Hias Ruang Tamu Minimalis
Model lampu hias ruang tamu minimalis menjadi tren terkini untuk masyarakat modern yang suka dengan desain-desain yang berkonsep minimalis pada hunian. Penggunaan model lampu hias ruang tamu minimalis mampu membuat visual ruangan semakin estetik dan nuansa ruangan menjadi nyaman untuk digunakan.
Artikel kali ini akan membahas beberapa referensi model lampu hias ruang tamu minimalis yang bisa kamu gunakan sebagai sumber cahaya atau sekadar cahaya tambahan sekaligus dekorasi yang menarik pada hunian.
Table of Contents
Ini dia 5 model lampu hias ruang tamu minimalis yang bisa kamu ketahui.
Lampu Gantung Industrial
Apakah kamu salah seorang yang suka konsep industrial? Jika, iya, maka model lampu gantung industrial ini menjadi pilihan yang tepat untukmu. Lampu ini memiliki model dengan ukuran yang minimalis dan erat dengan ciri khas konsep industrialis pada hunian, salah satunya adalah dengan penggunaan warna hitam yang natural. Lampu gantung industrial ini juga cocok digunakan sebagai penerangan hunian yang minimalis, terutama untuk ruang tamu dan ruang makan.
Lampu Gantung Minimalis
Salah satu model lampu gantung yang bisa kamu gunakan untuk ruang tamu minimalis adalah lampu gantung seperti gambar di atas. Model-model minimalis dengan ukuran yang tidak terlalu besar, tetapi juga tidak terlalu kecil dan tetap bisa memberikan cahaya yang maksimal untuk ruangan. Berbagai model mulai dari model klasik hingga modern bisa kamu temui pada lampu gantung minimalis ini.
Lampu Dinding
Lampu dinding menjadi pilihan lampu hias untuk ruang tamu minimalis. Lampu ini menempel pada dinding, sehingga penggunaannya menghemat tempat untuk ruang dengan ukuran yang kecil.
Standing Lamp
Model lampu hias ruang tamu minimalis selanjutnya adalah dengan menggunakan standing lamp seperti pada gambar di atas. Standing lamp menjadi pilihan selanjutnya karena desainnya yang modern dan cocok digunakan untuk cahaya sekaligus dekorasi ruang tamu.
LED Strip
LED strip merupakan lampu LED yang disusun memanjang seperti kabel atau pita dengan panjang tertentu. LED strip bisa digunakan sebagai lampu hias ruang tamu minimalis yang diletakkan pada bagian plafon ruangan. Pada umumnya, lampu ini digunakan sebagai lampu tambahan.
Itu dia 5 model lampu hias ruang tamu minimalis yang bisa kamu ketahui. Kamu suka lampu yang mana, nih? Nah, semua model lampu hias ruang tamu minimalis di atas bisa kamu beli di Qhomemart. Qhomemart menyediakan berbagai pilihan lampu yang pasti bisa memikat hatimu. Mulai dari lampu model dan harga minimalis hingga maksimalis, semua ada di sini.
Yuk, wujudkan pencahayaan yang baik dengan visual yang menarik dari lampu-lampu yang hanya tersedia di Qhomemart!