4 Rekomendasi Mesin Cuci Top Loading : Permudah Mencuci Saat Lebaran
Mesin cuci top loading adalah mesin cuci dengan akses keluar masuk pakaian melalui bagian atas mesin cuci. Hal ini tentu akan memudahkan Anda untuk mencuci pakaian, khususnya untuk pakaian dalam jumlah yang banyak, terutama untuk persiapan Lebaran saat ini.
Di momen Lebaran yang hampir tiba ini, sudah pasti kita akan bertemu dengan keluarga besar untuk saling bersilaturahmi bersama. Sebagai tuan rumah, persiapan untuk menyambut tamu di rumah menjadi hal yang sedikit melelahkan, terutama dalam urusan mencuci pakaian. Oleh sebab itu, untuk mempermudah tugas mencuci pakaian saat lebaran, memiliki mesin cuci top loading yang andal menjadi hal yang bisa meringankan tugas Anda dalam mencuci pakaian.
Table of Contents
Ini dia 4 rekomendasi mesin cuci top loading yang bisa Anda pilih untuk mencuci baju dengan mudah.
Mesin Cuci Sanken Top Loading 1 Tabung 8Kg
Mesin cuci ini didesian dengan hemat dan cerdas. sehingga cocok dijadikan sebagai andalan untuk semua cucian. Sanken top loading ini terbuat dari bahan staindless steel drum dengan fitur 4D X-Tor Technology yang memiliki kapasitas sebanyak 8 kg dalam sekali cucian.
Sanken top loading 1 tabung ini memasukan daya pencucian pakaian dengan maksimal daya 385 watt dan daya pengering atau ekstraksi air sebesar 285 watt. Mesin ini memiliki program pencucian mulai dari normal, heavy, soft, standard, wool, mini, child, tub clean, air dry, water, dan recycle.
Garis besar spesifikasi di atas tentu bisa menjadi bahan petimbangan Anda untuk memiliki Sanken mesin cuci top loading.
Mesin Cuci Sharp M9500XT 9.5 Kg Top Loading Inverter
Mesin cuci ini dibekali dengan beberapa fitur, seperti j-tech program, 9 washing program, quick wash technology, anti bacterial coating, zero pressure valve, auto tub clean, dan child lock.
Beberapa fitur tersebut memungkinkan Anda untuk bisa memantau proses pencucian pakaian di dalamnya dan mampu membuat pakaian Anda tercuci dengan sempurna.
Alat tersebut membutuhkan daya pencucian sebesar 180 watt dan daya pengeringan 130 watt, dengan kapasitas 9.5 kg.
Samsung Mesin Cuci WA11T5260BV Top Loading 11Kg
Mesin cuci ini cocok untuk mencuci pakaian dalam jumlah yang besar, terlebih untuk aktivitas mencuci di hari Lebaran. Mesin cuci Samsung tipe ini didesain dengan menggunakan wobbleTM technology yang membuat pakaian jadi antililit dan dengan powerful pulsator yang dapat menghasilkan gerakan arus ke semua arah, sehingga bisa membuat pakaian Anda lebih bersih dan tidak merusak pakaian.
Selain itu, dalam mesin ini juga terdapat teknologi digital inverter yang bisa menciptakan keefisiensian energi secara maksimal dan kinerja yang tahan lama.
Mesin Cuci Tecnogas Top Load 16 Kg
Untuk keluarga besar atau rumah tangga dengan kebutuhan mencuci yang besar, mesin cuci ini cocok dijadikan sebagai pilihan yang sempurna.
Mesin cuci ini menawarkan daya tampung yang paling luas dibanding ketiga rekomendasi sebelumnya, sehingga bisa menghemat waktu dan tenaga Anda lebih banyak. Berbagai fitur dirancang untuk bisa mencuci dengan maksimal dan menghasilkan cucian yang bersih dan tanpa kerusakan pada pakaian.
Memiliki mesin cuci top loading yang andal merupakan salah satu investasi berharha untuk menyambut Lebaran dan menjalankan suasana Idulfitri dengan tenang. Mulai dari mesin cuci Sanken yang ringkas hingga mesin cuci Techogas yang luas, Anda bisa memilih sesuai dengan kebutuhan dan anggaran.
Dengan memilih salah satu rekomendasi mesin cuci top loading di atas, Anda dapat memastikan bahwa tumpukan cucian Lebaran akan lebih mudah dan cepat terselesaikan.
Anda bisa membeli mesin cuci di Qhomemart dengan banyak pilihan merek dan harga. Yuk, permudah hidup dengan penggunaan mesin cuci yang bisa Anda beli di Qhomemart.